Hari Ini Tarif TransJakarta, MRT, dan LRT Hanya Rp 1, Harga Spesial Sambut HUT Jakarta

- 22 Juni 2023, 09:52 WIB
Bus TransJakarta.
Bus TransJakarta. /Rivan Awal Lingga/ANTARA FOTO

PEMBRITA BOGOR - Dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-496 Jakarta, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memberlakukan tarif spesial.

Adapun tarif yang dimaksud adalah pemberlakuan tarif Rp 1 untuk TransJakarta, MRT, dan LRT.

Hal itu sesuai dengan Surat Keputusan Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta e-0078 Tahun 2023 tentang Penugasan Tarif Layanan Khusus Transportasi Umum Transjakarta, MRT Jakarta, dan LRT Jakarta Dalam Rangka HUT ke-496 Jakarta.

Baca Juga: Pemprov DKI Jakarta Alokasikan Dana Rp34 Miliar untuk Kartu Anak Jakarta, Ini Kriteria Penerimanya

Mengutip dari ANTARA, Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syarifin Liputo, membenarkan hal tersebut. Menurutnya, sebenarnya tarif tersebut gratis. Namun, karena ada penyesuaian dalam pencatatan transaksi, maka dibuat menjadi Rp 1.

"Sebenarnya gratis, tapi karena terkait dengan pencatatan transaksi maka dikenakan satu rupiah saja," ujarnya.

Adapun tarif tersebut mulai berlaku pada tanggal 22 Juni 2023, mulai pukul 00.00 hingga pukul 23.59 WIB.

Baca Juga: Info Ganjil Genap 13 Ruas Jalan dan 3 Lokasi Wisata di DKI Jakarta Mulai Senin 25 Oktober 2021

Ia menambahkan, meskipun tarifnya hanya Rp 1, namun penumpang tetap harus nge-tap (tempel kartu) pada gerbang penumpang agar saldo tetap terpotong.

"Namun dalam penerapannya karena agar tercatat satu kali transaksi maka tetap akan dicatat Rp1. Satu rupiah saja, hitungannya Rp 1 kan gratis," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Citra Nuraini

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah