Luis Milla Senang dengan Peningkatan Performa Para Pemain Persib Setelah Laga Internal

- 21 Juni 2023, 10:05 WIB
Pelatih Persib Bandung Luis Milla.
Pelatih Persib Bandung Luis Milla. /persib.co.id

PEMBRITA BOGOR - Persib Bandung saat ini sedang menjalani latihan di Yogyakarta dalam rangkaian tur pra musim.

Klub Maung Bandung tersebut melakukan pertandingan internal pada hari ketiga tur pra musim di Yogyakarta.

Pertandingan internal tersebut berdurasi 3 kali 35 Menit dan digelar di Lapangan Universitas Islam Indonesia (UII), Yogyakarta, Minggu pagi, 18 Juni 2023.

Baca Juga: Luis Milla Bebenah, Berencana Keluarkan Beberapa Pemain dari Skuad Persib

Pertandingan Internal Persib

Gim internal Persib di Yogyakarta Minggu, 18 Juni 2023.
Gim internal Persib di Yogyakarta Minggu, 18 Juni 2023.

Tim dibagi menjadi dua, yaitu tim biru dan tim putih. Pertandingan tersebut pun berjalan dengan sangat seru.

Walaupun hanya pertandingan internal antara para pemain Persib, semua pemain tampak bermain dengan semangat dan serius.

Kedua tim tersebut saling termotivasi untuk menang, sehingga saling balas gol pun terjadi di pertandingan internal itu.

Baca Juga: Persib Gelar Pemusatan Latihan, Luis Milla Inginkan Persaingan dalam Tim

Pertandingan internal tersebut selesai tanpa pemenang karena berakhir imbang dengan skor 3 – 3.

3 gol tim biru dicetak oleh Robi Darwis, David Da Silva dan Frets Butuan sedangkan 3 gol tim putih dicetak oleh Arsan Makarin dan Ezra Walian yang mencetak dua gol.

Luis Milla Melihat Peningkatan Performa Skuad Persib

Luis Milla pelatih Persib/LIB
Luis Milla pelatih Persib/LIB

Luis Milla mengaku senang dengan peningkatan performa para pemain setelah menjalani pertandingan internal tersebut.

Baca Juga: Persib Bandung Pesta Gol, Asisten Pelatih Sebut Persiapan Tim Sudah Oke

Pelatih asal Spanyol itu sudah mulai melihat peningkatan kondisi yang signifikan ditunjukan oleh para pemain asuhannya.

“Saya sangat senang dengan kerja pemain di sini. Tahap demi tahap peningkatan kondisi mereka mulai terlihat,” ucap Luis Milla sesudah sesi latihan di Lapangan Universitas Indonesia (UII), Kaliurang, Sleman, Minggu, 18 Juni 2023.

Walaupun Milla merasa cukup puas tetapi ia tetap berharap para pemain terus meningkatkan performanya sampai kompetisi musim 2023/2024 dimulai.

Baca Juga: Hasil Uji Coba Persib vs Dewa United: Ferdiansyah Pastikan Kemenangan Persib

“Tapi, saya ingin mereka lebih meningkat lagi dalam proses persiapan ini. Saat latihan kemarin dan hari ini ada gim internal, saya cukup puas dengan performa pemain,” ungkapnya.

Milla dan timnya akan terus bekerja keras dan menjaga kondisi para pemain dengan tetap stabil dengan peningkatan yang akan naik setiap harinya.

“Setelah ini kami akan melanjutkan kerja keras, ada latihan tambahan di gym. Kami akan terus menjaga kondisi pemain. Diharapkan kondisi mereka terus naik dalam setiap harinya,” katanya.

Baca Juga: Laga Uji Coba Persib vs Dewa United Digelar Tanpa Penonton, Ini Alasannya

Dapatkan update berita pilihan seputar Bogor, Jawa Barat, nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Editor: Citra Nuraini

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah