Partai Bulan Bintang Menolak Keras Impor Beras, Afriansyah Noor: Kasihan Petani

- 22 Maret 2021, 13:59 WIB
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB Afriansyah Noor meminta Pemerintah lebih bijak soal perizinan impor beras yang dinilai mencekik petani.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB Afriansyah Noor meminta Pemerintah lebih bijak soal perizinan impor beras yang dinilai mencekik petani. /ANTARA/Dedhez Anggara/

PR BOGOR - Partai Bulan Bintang (PBB) menolak keras adanya kebijakan impor beras yang diambil oleh Kementerian Perdagangan.

“Partai Bulan Bintang menolak keras impor beras oleh Kementerian Perdagangan,” ujar Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB Afriansyah Noor yang dikutip PRBogor.com dari Antara.

Afriansyah menyesalkan Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi yang tetap bersikukuh akan melakukan impor beras, walaupun kebijakan tersebut ditolak oleh banyak pihak.

Baca Juga: Catat Jamnya! Malam Ini Episode Perdana The Penthouse Season 2 Tayang di Trans TV

Seharusnya, menurut Afriansyah, Lutfi tidak boleh mengabaikan masukan dari menteri lain terkait impor beras. Termasuk masukan dari kepala daerah yang daerahnya menjadi pusat produksi pangan.

“Akan sangat bijak jika Kementerian Perdagangan menerima masukan dan mendengarkan aspirasi kepala daerah, sebelum mengambil kebijakan impor beras ini,” kata Afriansyah.

Afriansyah juga berharap Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk membatalkan kebijakan impor beras ini.

Baca Juga: Jawaban PDIP Saat Anies Baswedan Menang Survei Capres Dukungan Anak Muda

“Saya harap Pak Presiden Jokowi batalkan impor beras ini dan mulai melakukan penyerapan hasil panen, teruatam peranan bulog yang sangat dibutuhkan,” ujar Afriansyah.

Afriansyah juga mengatakan pemerintah seharusnya tidak mengorbankan petani demi kebijakan impor beras ini.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah