Sampai Siap Dipenjara, Ternyata Ini Hubungan Abu Janda dengan Mantan Kepala BIN Paling Disegani Hendropriyono

- 4 Februari 2021, 20:15 WIB
Tangkap layar medsos Abu Janda bersama Hendropriyono.
Tangkap layar medsos Abu Janda bersama Hendropriyono. /Abu Janda/

"Sebelum kata 'evolusi', ada kata 'kapasitas', jadi saya dalam konteks menanyakan ke Natalius Pigai 'sudah selesai belum kapasitas berpikir kau?" kata Permadi.

Permadi mengatakan tidak mengenal dekat dengan Hendropriyono.

Ia hanya pernah dua kali bertemu dengan Hendropriyono dalam acara Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI). Namun, Permadi mengagumi sosok mantan Kepala BIN tersebut.

Baca Juga: Masih Dilanda Pandemi Covid-19, Menag Gus Yaqut Minta Perayaan Imlek 2021 Sesuai Prokes

Abu Janda mengaku tidak memahami alasan pihak lain, selain Natalius Pigai yang melaporkannya ke polisi dalam kasus ini.

Kasus ini, menurut dia, seharusnya merupakan masalah antara Permadi dan Pigai semata.

"Ini urusan saya sama Bang Pigai. Makanya saya bingung ini kok saya lihat pelapornya bukan Bang Pigai, terus juga melebar ke mana-mana tanpa konteks," keluhnya.

Dikatahui, pegiat media sosial, Permadi alias Abu Janda harus menjalani pemeriksaan hingga 4 jam lamanya.

Pemeriksaan Abu Janda ini berawal saat dirinya "membela" mantan Kepala BIN, Hendropriyono yang sedang berdebat dengan mantan Anggota Komnas HAM Natalius Pigai di media sosial Twitter.

Namun entah apa yang ada dipikiran Abu Janda, kemudian menulis seoal evolusi yang diarhakan pada Natalius Pigai.

Halaman:

Editor: Rizki Laelani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah