Segera Miliki Sepatu Converse Edisi Kotor Jadi Ikonik Chuck Taylor All Star! Dibandrol Rp1,3 Juta

- 24 Juli 2020, 15:41 WIB
Chuck Taylor All Star Basic Wash, koleksi terbaru Converse
Chuck Taylor All Star Basic Wash, koleksi terbaru Converse /Converse

PR BOGOR - Pencinta sepatu vintage dibuat meradang atas rilis teranyar Converse yang sangat berbeda dari kebanyakan desain sepatu, yang muncul pertama kali tahun 1908 ini.

Rilis teranyar ini diklaim sebagai salah satu edisi vintage paling ikonik. Converse merilis Chuck Taylor All Star Basic Wash dibanderol seharga £70 atau sekitar Rp 1,3 juta.

Persoalannya, edisi klasik Chuck Taylor All Star ini dirilis dengan desain yang membuatnya terlihat seperti sepatu yang belum dicuci alias kotor.

Baca Juga: Amien Rais Dipecat Anak Buahnya Sendiri, Buntut PAN Sowan ke Istana Bertemu Jokowi?

Berbeda dari Chuck Taylor All Star Classics pertamna yang hits dengan banderol £52 atau Rp 988 ribuan, edisi teranyar ini memiliki bercak hitam di hampir semua bagian.

Dikutip Pikiranrakyat-bogor.com dari Dailymail, Jumat 23 Juli 2020, bercak hitam pada sepatu dipilih untuk nuansa vintage.

Akan tetapi tak semua penggemar sepatu ini sepakat dengan desain kali ini. Tak sedikit dibuat muntab dan mencuitkan unek-uneknya.

“Converse sengaja menjual trainer kotor seharga Rp 1,3 juta. Aku sudah punya Converse kotor yang biasa kupakai saat berkebun bahkan sudah bolong. Kini Converse kotor edisi baru kalian dibanderol mahal.” Demikian salah satu komentar yang muncul.

Baca Juga: Beruntung Korban Alami Luka Ringan, Begini Penampakan Pelaku Penusukan Imam Masjid di Pekanbaru Riau

Halaman:

Editor: Amir Faisol

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah