Hasil Drawing Lengkap BWF World Tour Finals 2020: 5 Wakil Indonesia Siap Berjuang

- 26 Januari 2021, 14:01 WIB
Hasil drawing lenkap bwf world tour finals 2020.
Hasil drawing lenkap bwf world tour finals 2020. /Tangkapan layar YouTube/BWF

PR BOGOR - Hasil drawing BWF World Tour Finals 2020 sudah diumumkan sejak Selasa pagi tadi sekitar pukul 10.30 WIB melalui siaran langsung di YouTube BWF TV.

Sebanyak 40 perwakilan dari 14 negara akan berjuang merebut gelar juara pada ajang tahunan ini.

Indonesia berhasil mengirim lima wakilnya dalam ajang BWF World Tour Finals 2020.

Baca Juga: Lirik Lagu Prlly Latuconsina Feat. Andi Rianto Apa Lagi

Antara lain Anthony Sinisuka Ginting (MS), Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (MD), Greysia Polii/Apriyani Rahayu (WD), Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (XD) dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (XD).

Untuk diketahui, BWF World Tour Finals merupakan turnamen bulu tangkis tahunan yang diadakan setiap bulan Desember di mana delapan pemain dengan poin terbanyak yang dapat diikutsertakan.

Karena dampak pandemi Covid-19, mengakibatkan penundaan dari rangkaian turnamen BWF World Tour sejak Maret 2020. Alhasil kompetisi baru bisa diadakan lagi pada Januari 2021 ini.

Baca Juga: Daftar Harga Tiket Konser BLACKPINK The Show, Intip Keuntungan Lebih untuk Tiket Membership, Apa Saja?

Selama dua pekan, sejumlah atlet dari seluruh negara berjibaku demi mendulang poin terakhirnya.

Namun hasil kurang memuaskan diperoleh dari perwakilan tim Indonesia, karena hanya mampu membawa pulang satu gelar dari turnamen Yonex Thailand Open 2021.

Meski begitu, dalam ajang BWF World Tour Finals 2020 ini diharapkan para pemain dapat memberikan hasil maksimal.

Baca Juga: Soal RUU Pemilu Larang Keras eks Anggota HTI Ikut Nyalon, Politisi Golkar Beri Penjelasan Logis

Berikut hasil drawing lengkap BWF World Tour Finals 2020:

Tunggal putra:

- Grup A: Viktor Axelsen (DEN), Chou Tien Chen (TPE), Lee Zi Jia (MAS), Anthony Sinisuka Ginting (INA)

- Grup B: Anders Antonsen (DEN), Wang Tzu Wei (TPE), Ng Ka Long Angus (HKG), Kidambi Srikanth (IND)

Baca Juga: HOAKS atau FAKTA: Rodrigo Duterte Dikabarkan Marah Besar pada Jokowi, Tuduh Polri Terlibat Jaringan Narkoba

Tunggal putri:

- Grup A: Carolina Marin (ESP), An Se Young (KOR), Michelle Ll (CAN), Evgeniya Kosetskaya (RUS)

- Grup B: Tai Tzu Ying (TPE), Ratchanok Intanon (THA), Pornpawee Chochuwong (THA), Pusarla V. Sindhu (IND)

Baca Juga: Mulai Hari Ini GeNose C19 Digunakan di Stasiun Kereta Api, Begini Cara Kerja Alat Deteksi Covid-19 Buatan UGM

Ganda putra:

- Grup A: Lee Yang/Wang Chi-lin (TPE), Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (MAS), Marcus Ellis/Chris Langridge (ENH), Ben Lane/Sean Vendy (ENG)

- Grup B: Aaron Chia/Soh Wooi Yik (MAS), Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (INA), Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov (RUS), Choi SolGyu/Seo Seung Jae (KOR)

Baca Juga: BSU BPJS Ketenagakerjaan Rp2,4 Juta Tahun 2021 Kembali Dicairkan? Ini Penjelasan Menaker Ida Fauziyah

Ganda putri:

- Grup A: Greysia Polii/Apriyani Rahayu (INA), Lee So Hee/Shin Seung Chan (KOR), Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean (MAS), Vivian Hoo/Yap Cheng Wen (MAS)

- Grup B: Kim So Yeong/Kong Hee Yong (KOR), Chloe Birch/Lauren Smith (ENG), Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (THA), Linda Efler/Isabel Herttrich (GER)

Baca Juga: Mau Dapat Bansos hingga Rp3 Juta dari Kemensos? Ini Syarat yang Harus Dipenuhi Agar Anda Jadi Peserta PKH

Ganda campuran:

- Grup A: Marcus Ellis/Lauren Smith (ENG), Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (THA), Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (INA), Seo Seung Jae/Chae YuJung (KOR)

- Grup B: Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich (GER), Thom Gicquel/Delphine Delrue (FRA), Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (INA), Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (MAS).***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: YouTube BWF TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah