Apik, Tim Thomas Cup Indonesia Melangkah ke Final Usai Bungkam Tuan Rumah Denmark 3-1

17 Oktober 2021, 07:05 WIB
Tim Thomas Cup Indonesia melangkah ke final usai bungkam tuan rumah Denmark 3-1. /Instagram.com/@badminton.ina

PR BOGOR – Tim Thomas Cup Indonesia kembali melaju ke final usai kalahkan tuan rumah Denmark 3-1 pada laga semifinal Thomas Cup 2020 Sabtu 16 Oktober 2021.

Ini adalah final Thomas Cup secara beruntun bagi sektor putra usai pada edisi sebelumnya Indonesia juga melangkah ke partai puncak.

Sempat kalah di partai pertama, Indonesia membalas di tiga partai berikutnya dan memastikan satu tempat di final.

Partai pertama, Indonesia menurunkan Anthony Sinisuka Ginting untuk menantang andalan tuan tumah, Viktor Axelsen.

Baca Juga: LINK NONTON NCT Life in Gapyeong Episode Terakhir di Trans TV, Tayang Hari Ini Pukul 18.00 WIB

Sayang, Ginting tak kuasa menahan kegemilangan pemain jangkung tersebut dan menyerah dengan straight game 9-21 dan 15-21.

Dalam tekanan setelah tertinggal 0-1 Indonesia mencoba menjawab lewat pasangan andalannya, Kevin/Marcus.

Hasilnya, Kevin/ Markus mampu tampil cukup meyakinkan meskipun sempat kalah di game kedua.

The Minions unggul 21-13,10-21 dan 21-15 atas ganda Denmark, Kim Astrupp/Anders Rasmussen.

Baca Juga: Lirik Lagu OST Yumi's Cells DVWN - I'm In Paris dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Di laga ketiga pertarungan sengit terjadi antara wakil Inonesia Jonathan Christie yang dijamu Anders Antonsen.

Saling kejar angka begitu intens diantara dua pemain yang sama-sama berumur 24 tahun membuat situasi kian melelahkan pada partai tersebut

Jojo akhirnya mengungguli Antonsen dengan 25-23, 15-21 dan 21-16 di laga yang berlangsung lebih dari 100 menit itu.

Baca Juga: Link Nonton Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Mugen Train Arc Episode 2 Sub Indo, Tayang Minggu 17 Oktober 2021

Dilanda angin segar, Indonesia memastikan partai kempat menjadi milik mereka lewat ganda putra Fajar Alfian/Rian Ardianto.

Fajar/Rian tampil tenang dan menutup laga dua game langsung 21-14 dan 21-14 atas Mathias Christiansen/Frederik Sogaard yang tak mampu berbuat banyak pada partai ini.

Dengan hasil ini, Indonesia akan menghadapi tim Thomas Tiongkok di partai puncak hari Minggu ini yang juga menang 3-1 atas Jepang.***

Editor: Linda Rahmadanti

Tags

Terkini

Terpopuler