Kualitas Udara di Jakarta Makin Buruk, Jokowi Minta Ada Langkah Konkret di Minggu Ini

- 21 Agustus 2023, 10:08 WIB
Ilustrasi polusi udara di DKI Jakarta.
Ilustrasi polusi udara di DKI Jakarta. /ANTARA/Indrianto Eko Suwarso/

Baca Juga: Asyik Kabar Baik! Jokowi Umumkan Besaran Kenaikan Gaji PNS dan TNI/Polri, Segini Nih Kenaikannya

"Jadi langkah tegas pemerintah untuk secara cepat melakukan pembatasan pembatasan polusi baik dari aspek transportasi, maupun industri ini tentu harus kita dukung agar juga kesehatan masyarakat semakin baik karena fasilitas transpotasi publik sudah semakin baik. Ini layaknya harus kita berikan langkah langkah insentif," ucap Sandiaga saat mengikuti rapat terbatas penanganan polusi udara yang dipimpin Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta.

Jokowi sendiri mengusulkan perusahaan di Jakarta menerapkan sistem hybrid. Yakni sebagian pekerja masuk kantor dan sebagian pekerja lainnya dari rumah aslis work from home (WFH).

"Jika diperlukan kita harus berani mendorong banyak kantor melaksanakan hybrid working, work form office (kerja dikantor), work from home (kerja dari rumha) mungkin," kata Jokowi.

Baca Juga: Aksi JKT48 Bareng Erigo Bikin Melongo, Raup Rp5 Miliar Kurang dari 10 Menit di Shopee Live

"Saya tidak tau nanti dari kesepakatannya di rapat terbatas ini, apakah jam kerja 7-5,2-5 atau angka yang lain." ucap Jokowi menambahkan.

Dapatkan update berita pilihan seputar Bogor, Jawa Barat, nasional, dan Persib Bandung setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Halaman:

Editor: Ina Yatul Istikomah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah