Petugas Pengawas Hewan Kurban Temanggung Temukan Cacing Hati pada 9 Ekor Sapi Kurban

- 3 Juli 2023, 08:37 WIB
Petugas pengawas pemotongan hewan kurban Kabupaten Temanggung memeriksa jeroan hewan yang telah dipotong.
Petugas pengawas pemotongan hewan kurban Kabupaten Temanggung memeriksa jeroan hewan yang telah dipotong. /ANTARA/Heru Suyitno/

PEMBRITA BOGOR -  Tim pengawas pemotongan hewan kurban Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKPPP) Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah menemukan sejumlah sapi yang terinfeksi cacing hati atau fasciola hepatica, Rabu, 29 Juni 2023 lalu.

Kepala Puskeswan dan Balai Inseminasi Buatan DKPPP Kabupaten Temanggung Nurul Hasanah menginstruksikan agar hati sapi tersebut segera diamankan, sehingga tidak membahayakan jika dikonsumsi manusia.

"Supaya tidak tercampur sehingga membahayakan bila dikonsumsi manusia, maka hati sapi yang terinfeksi cacing hati diamankan dan akan dimusnahkan," ungkapnya sebagaimana pembritabogorcom melansir ANTARA.

Baca Juga: Persib Bandung Tertinggal 0-1 dari Madura United di Babak Pertama BRI Liga 1

Nurul bersama tim pengawas meninjau dan mengawasi tempat pemotongan hewan kurban di daerah Kowangan, Temanggung.

Tercatat ada 22 ekor sapi dan 36 ekor kambing yang dipotong pada pelaksanaan Idul Adha 1444 Hijriah.

Dari 22 ekor sapi yang dipotong, petugas menemukan sembilan ekor sapi terinfeksi cacing hati, dimana dua diantaranya harus diafkir.

Baca Juga: Jalur Cianjur-Puncak Juga Terapkan Ganjil Genap dan One Way saat Libur Idul Adha 2023

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah