5 Restoran Sunda di Bogor Terbaru 2024 dengan View Bagus, Tawarkan Menu Murah Enak hingga Fasilitas Menarik

11 Januari 2024, 07:00 WIB
Restoran sunda terbaik dan terbaru di Bogor 2024. /Foto: Tangkapan layar/Instagram @rm.bumiaki

PEMBRITA BOGOR - Agenda kulineran tidak bisa diabaikan jika sedang liburan. Salah satu alasan utamanya tentu karena setiap wilayah memiliki kuliner paling khas.

Hal ini juga berlaku jika Anda sedang liburan di Bogor, kuliner khas Tanah Sunda di salah satu kota wisata Jawa Barat (Jabar) itu pastinya wajib dirasakan para pelancong.

Mencoba sajian khas Sunda di Restoran Sunda bisa jadi alternatif saat Anda berlibur di Bogor. Selain tentunya bisa mengenyangkan, restoran-restoran di Bogor biasanya menawarkan harga yang relatif terjangkau, rasa enak, dan tersedia porsi besar.

Restoran Sunda biasanya juga menawarkan suasana khas dan fasilitas menarik bagi para pengunjung, mulai dari parkiran luas, saung lesehan, mushola, hingga area bermain anak.

Berikut adalah 5 restoran Sunda di Bogor yang bisa Anda coba saat berlibur di Kota Hujan tersebut.

Rekomendasi 5 Restoran Sunda di Bogor Terbaik 2024

Restoran sunda terbaik dan terbaru di Bogor. /Foto: Instagram/@bukitairresto

1. Gurih 7 Bogor

Beralamat di Jalan Raya Pajajaran No. 102, Bantarjati, Bogor Utara, Kota Bogor, Gurih 7 Bogor merupakan restoran Sunda legendaris di Kota Bogor yang sudah berdiri sejak tahun 1992, dulu dikenal sebagai restoran Ponyo 7.

Beberapa menu favorit di restoran ini di antaranya Gurame Goreng Sambal Mangga, Udang Bakar Madu, Gurame Terbang, Karedok, Es Goyobod, Sate Maranggi, hingga Udang Telur Asin.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Restoran Padang Lengkap Murah Paling Enak di Bogor 2024, Dijamin Rendangnya Bikin Ketagihan

Restoran ini menawarkan fasilitas lengkap mulai dari saung lesehan, kolam ikan, hingga air terjun. Terdapat pula restoran oleh-oleh di restoran ini yang tentunya memudahkan para wisatawan dalam berburu Buah Tangan.

Restoran Gurih 7 Bogor selalu ramai, terkhusus di akhir pekan, sehingga sangat disarankan untuk melakukan reservasi terlebih dahulu. Informasi lebih lengkap bisa Anda dapatkan di Instagram @restogurih7bogor.

2. Bukit Air Resto

Beralamat di Jalan Babakan Encle, Sukaharja, Ciomas, Kabupaten Bogor, restoran yang menawarkan makanan tradisional khas Sunda ini sudah berdiri sejak tahun 2011.

Sederet menu populer yang bisa disantap di restoran ini di antaranya Gurame Cobek, Sop Nila Kelapa Tingting, Patin Kajepit Awi, Oblada Obladi, Nasi Liwet Ngampar, hingga Tutut Kari Monyong.

Harga menu yang ditawarkan dibanderol mulai dari Rp30.000-an hingga Rp600.000.

Menariknya restoran ini menawarkan pemandangan asri berupa lahan persawahan dan suasana alam. Para pengunjung bisa menikmati hidangan di saung lesehan sambil melihat pemandangan dan menghirup udara sejuk.

Bukit Air Resto buka setiap hari pukul 9.00-18.00 WIB saat weekdays, dan buka pukul 10.00-20.00 WIB saat weekends. Reservasi dan informasi lebih lanjut bisa diakses di Instagram @bukitairresto.

3. Bumi Aki Resto

Beralamat di Jalan Raya Pajajaran No. 51, Bantarjati, Bogor Utara, Kota Bogor, restoran ini sudah berdiri sejak tahun 1987 silam.

Beragam menu makanan tradisional Sunda ditawarkan di restoran ini seperti gurame hingga sop buntut. Namun salah satu yang jadi favorit adalah sop iga dan daging kambingnya.

Restoran ini menawarkan fasilitas lengkap mulai dari tempat lesehan hingga spot makan dengan pemandangan Gunung Gede Pangrango. Restoran ini juga ramah anak karena menyediakan spot bermain anak-anak yang cukup luas.

Baca Juga: Mau Rasakan Suasana Desa yang Sejuk? Berikut 3 Tempat Wisata Pedesaan di Bogor yang Wajib Anda Kunjungi

Restoran buka setiap hari dengan jam operasional pukul 08.00-22.00 WIB, khusus hari Sabtu restoran buka hingga pukul 23.00 WIB. Selain di Bogor, Anda bisa menemukan restoran Bumi Aki di wilayah lain seperti Bandung, Puncak, Cibinong, dan Sentul.

4. Kluwih Sunda

Beralamat di Jalan Bina Marga No. 12, Baranangsiang, Bogor Timur, Kota Bogor, restoran Sunda satu ini jadi salah satu yang baru beroperasi di Bogor.

Restoran Kluwih Sunda memiliki 300 varian menu yang dibanderol seharga mulai dari Rp 5.000 hingga Rp 830.000.

Seperti namanya, menu-menu yang ditawarkan tentu tak jauh dari makanan tradisional khas Sunda seperti nasi bakar, nasi liwet, nasi kecombrang, aneka oseng, pepes, sate, hingga sambal.

Menariknya, restoran yang terdiri dari dua lantai ini menawarkan fasilitas playground untuk anak-anak bermain. Banyak spot foto Instagramable di restoran ini mulai dari Pohon Kluwih hingga ayunan yang estetik.

Kluwih Sunda buka setiap hari pukul 10.00-21.00 WIB. Untuk reservasi dan informasi lebih lengkap bisa didapatkan di Instagram @kluwih_sundaauthentic.

5. Talaga Sampireun

Beralamat di Jalan Vimala Hills, Puncak, Bogor, restoran Talaga Sampireun cabang Bogor ini jadi yang paling bagus dan lengkap di antara cabang di kota-kota lain.

Restoran ini menawarkan beragam menu makanan khas Sunda mulai dari aneka ikan, aneka sop, aneka oseng, aneka nasi, hingga minuman.

Baca Juga: Tempat Wisata di Sentul yang Lagi Hits Terbaru 2023, Wajib Dikunjungi untuk Liburan Bersama Keluarga

Fasilitas restoran tak kalah lengkap. Terdapat kids playground, saung lesehan, main dining area, fasilitas buggy, ruang indoor, dan pemandangan alam yang asri. Informasi lengkap terkait reservasi bisa dilihat di Instagram @talagasampireun.

Nah, itu dia rekomendasi 5 restoran Sunda yang bisa dicoba saat liburan ke Bogor.***

Editor: Ina Yatul Istikomah

Tags

Terkini

Terpopuler