UPDATE Kasus Covid-19 di Dunia Hari Ini, Senin 22 Maret 2021: Indonesia Urutan ke-23

22 Maret 2021, 14:32 WIB
Update kasus Covid-19 di dunia hari ini, Senin 22 Maret 2021. Indonesia menempati urutan ke 23 di dunia, 5 besar dipimpin oleh Brasil. /PIXABAY/Alexandra Koch/

PR BOGOR - Update terbaru kasus Covid-19 di dunia kembali diperbarui pada 22 Maret 2021. Beberapa negara kembali mengalami kenaikan dari penambahan pasien corona, meski pun jumlah kematian telah menunjukkan penurunan.

Seperti dikutip PRBogor.com dari Worldometers, total kasus Covid-19 di dunia pada Senin, 22 Maret 2021 sudah mencapai 123.849.783 jiwa.

Angka tersebut didapatkan setelah kasus Covid-19 di dunia mengalami penambahan pasien baru sebanyak 420.044 jiwa dalam waktu 24 jam.

Baca Juga: Punya Jenglot hingga Bisa Gandakan Uang, Begini Nasib Ustadz Asal Bekasi Saat Dites Baca Alquran

Dalam kasus kematian, bertambah sebanyak 5.898 kasus sehingga dapat diakumulasikan pasien meninggal dunia akibat Covid-19 mencapai 2.727.399 orang.

Sebanyak 99.776.511 pasien di antaranya sudah dinyatakan sembuh dan menyisakan sebanyak 21.345.873 kasus aktif alias pasien corona dalam perawatan di rumah sakit atau isolasi mandiri.

Pada peringkat lima besar untuk penambahan jumlah kasus harian diduduki oleh Brasil (+47.774), India (+47.009), Amerika Serikat (AS) (+39.403), Prancis (+30.581), Polandia (+21.849).

Baca Juga: Ma'ruf Amin Kunjungan ke Lampung, Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 hingga Progres Bendungan

Indonesia (+4,396) berada di peringkat ke-23 di dunia dengan total kasus harian terbanyak.

Selain Indonesia, ada tiga negara Asia yang masuk peringkat 20 besar, yaitu India (+47.009), Yordania(+8,789), hingga Filipina (+7.757).

Dari total kasus keseluruhan, AS, Brasil, India, Rusia, dan Inggris masih berada di peringkat lima besar.

Baca Juga: Terbaru! 3 Polisi Berpotensi Tersangka, Polri Kantongi Dua Bukti Baru Kasus Unlawful Killing Laskar FPI

Jumlah pasien corona di AS tembus 30,5 juta jiwa. India juga sudah tembus di angka 11,6 juta kasus Covid-19.

Brasil berada di angka 11,2 juta kasus Covid-19, sedangkan Rusia 4,4 juta, Inggris 4,2 juta kasus.

Spanyol, Italia, dan Turki berada di bawahnya dengan total kasus Covid-19 pada kisaran 3 juta orang.

Baca Juga: Partai Bulan Bintang Menolak Keras Impor Beras, Afriansyah Noor: Kasihan Petani

Kini terdapat 7 negara lain dengan total kasus lebih dari 1 juta orang, termasuk Indonesia (1.460.184).

Kasus kematian

Untuk penambahan kasus kematian akibat Covid-19, peringkat lima besar ditempati oleh Brasil (+1.259), Meksiko (+608), AS (+439), Rusia (+371), dan Italia (+300).

Indonesia (+103) berada di peringkat ke-13, menjadi negara dengan penambahan pasien meninggal dunia akibat Covid-19 tertinggi kedua di Asia setelah India.

Baca Juga: Catat Jamnya! Malam Ini Episode Perdana The Penthouse Season 2 Tayang di Trans TV

Kasus Aktif Dunia

Adapun peringkat lima besar masih diduduki oleh AS (7.212.723), Prancis (3,910,652), Brasil (1.254.185), Belgia (749.983), dan Itlaia (571.672).

Sebagaimana kasus kematian, Indonesia (129.844) telah dicatat sebagai kasus tertinggi keempat di Asia.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: worldometers.info

Tags

Terkini

Terpopuler