Neymar Dikabarkan Pilih Komitmen Bertahan di PSG, Tutup Kemungkinan Pulang ke Barcelona

- 9 November 2020, 19:57 WIB
Skuat PSG, Neymar.
Skuat PSG, Neymar. /instagram.com/psg

PR BOGOR - Mega bintang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar dikabarkan akan memilih bertahan bersama Les Parisiens.

Hal ini muncul setelah pihak PSG bertemu dan berkomunikasi dengan pihak perwakilan Neymar beberapa waktu lalu.

Sejak kedatangannya di PSG tahun 2017 lalu, Neymar mengawali karirnya di Paris dengan cukup berat.

Baca Juga: Setelah Sempat Berbagi Teaser, Foo Fighters Umumkan Tanggal Perilisan Album Kesepuluh Mereka

Baca Juga: Real Madrid Kalah Telak dari Valencia, Ada 'Pergolakan' di Ruang Ganti Bingung Soal Keputusan Zidane

Baca Juga: Masih Dibuka, Berikut Cara Daftar BLT UMKM dan Link Cek Penerima BPUM Online di Eform BRI

Beberapa tahun lalu juga Neymar dikabarkan ingin kembali ke klun Eropa yang pertama kali ia bela, Barcelona.

Dikutip dari Marca, kabar bertahannya Neymar ini diungkapkan oleh jurnalis asal Prancis, Hadrien Grenier.

Grenier menjelaskan jika Neymar melalui perwakilannya mengatakan kepada pihak PSG jika ia ingin bertahan di Paris.

Baca Juga: Jelang Hari Pahlawan, Hidayat Nur Wahid: Pidato Bung Tomo yang Berapi-Api Taati Fatwa Pendiri NU

Baca Juga: Partai Masyumi Ajak Habib Rizieq Gabung, Pengamat: Bukan Suatu Ancaman

Baca Juga: Jokowi Beberkan Alasan Selalu Bagi-Bagi Sertifikat Tanah Ketika Mengunjungi ke Daerah

Jurnalis asal Prancis itu melanjutkan jika Neymar saat ini turut memberikan pemain bagus untuk memperkuat skuad PSG.

Pihak PSG terbuka dengan keputusan bertahannya Neymar namun belum ada tawaran yang dilayangkan oleh Les Parisiens.

Neymar masih memiliki kontrak bersama PSG hingga 2022 mendatang dan bisa diperpanjang jika ada kesepakatan dengan semua pihak yang terlibat.

Baca Juga: Polisi Kantongi 8 Akun Penyebar Video Syur Diduga Mirip Gisella Anastasia

Baca Juga: Kumpulan Puisi untuk Memperingati Hari Pahlawan 10 November 2020, Sederhana dan Penuh Makna

Baca Juga: Terkait Viralnya Video Syur Mirip Gisel, Polisi Periksa Pengacara Ini Sebagai Saksi

Sebelumnya dikabarkan pada bursa transfer beberapa waktu lalu, Barcelona ingin kembali membawa Neymar ke Spanyol.

Kabar Neymar akan kembali ke Barcelona sejak musim panas lalu santer terdengar.

Neymar datang ke Barcelona dari Santos pada tahun 2013 dan bermain selama 4 musim hingga 2017 bersama Barca.

Selanjutnya tanpa diduga pada musim 2017, Neymar pindah ke Paris Saint-Germain (PSG) dan memecahkan rekor transfer dunia hingga saat ini. ***

Editor: Aldi Sultan

Sumber: Marca


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x