Sudah Dipastikan Tidak Bermain di Liga Eropa, Arsenal Berhasil Menang Telak atas Crystal Palace

- 20 Mei 2021, 08:23 WIB
Arsenal berhasil menaklukan Crystal Palace pada pertandingan di Liga Eropa tadi malam 20 Mei 2021 di Stadion Selhust Park.
Arsenal berhasil menaklukan Crystal Palace pada pertandingan di Liga Eropa tadi malam 20 Mei 2021 di Stadion Selhust Park. /PIXABAY/bvarem

PR BOGOR - Arsenal berhasil menang atas tuan rumah, Crystal Palace pada Kamis, 20 Mei 2021 dini hari.

Bermain di Stadion Selhust Park, Arsenal berhasil menggilas tuan rumah dengan skor meyakinkan 1-3 untuk kemenangan The Gunners.

Walaupun sudah dipastikan tidak akan ada di Liga Eropa untuk musim depan, Arsenal langsung tampil menekan sejak menit babak pertama dibunyikan.

Baca Juga: 12 Inspirasi Ucapan Selamat Hari Kebangkitan Nasional 2021, 'Tak Pernah Ada Kata Terlambat untuk Bangkit'

Dengan mengandalkan Pierre Emerik Aubameyang di depan, The Gunners beberapa kali mendapatkan peluang pada babak pertama.

Terus memberikan tekanan terhadap tim tuan rumah Arsenal akhirnya membuka keran gol pada menit ke-35.

Gol tersebut tercipta berkat gol Nicolas Pepe yang pada pertandingan ini menggantikan Alexandre Lacazette yang berada di bangku cadangan.

Baca Juga: 10 Cara Membantu Palestina, Akhiri Rasa Sakit Warga Palestina dari Serangan Israel dengan Kampanye Ini

Berawal dari kerja sama Bukayo Saka dan Kieran Tierney, Nicolas Pepe berhasil menceploskan bola ke gawang Crystal Palace.

Keunggulan yang dimiliki Arsenal menutup babak pertama dengan skor 1-0, dan pertandingan dilanjutkan pada babak kedua.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah