Di Tengah Kontroversi UU Cipta Kerja, Tagar Sunda Empire Tiba-tiba Ikut Trending di Twitter

- 6 Oktober 2020, 21:08 WIB
POTRET anggota Sunda Empire.*
POTRET anggota Sunda Empire.* /Dok. Pikiran-rakyat/

PR BOGOR - Sunda Empire tiba-tiba menjadi trending topic di Twitter pasca pengesahan Omnibus Law UU Cipta Kerja (Ciptaker) pada Selasa, 6 Oktober 2020.

Hingga pukul 18.00 WIB, kata kunci Sunda Empire telah dicuitkan warganet sebanyak 24 ribu tweet.

Warganet melakukan cocoklogi dengan pernyataan dari Sunda Empire yang mengatakan beberapa negara akan berakhir pada 2020 dengan pandemi Covid-19.

Baca Juga: Terkait Model Bisnis Korporasi Petani dan Nelayan, Jokowi: Saya Lihat Belum Berjalan Optimal

Bahkan salah satu petinggi Sunda Empire, Ageng Rangga juga sempat menyebut konsep lockdown meski saat itu konteksnya bukan untuk pandemi.

Selain itu, salah satu warganet juga mengaku lebih baik bergabung dengan Sunda Empire.

Dahlaa paling mending gabung sunda empire emang, #DPRRIKhianatiRakyat,” tulis akun @nisa_sabiaaan.

Baca Juga: Sinopsis Film The Transporter: Refueled, Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV

Jadi ingat "SUNDA EMPIRE" kemampuan bicaranya kjadian pd saat ini karena CORONA ‘TATANAN DUNIA BARU’ oleh rangga sasana Jgn2 sunda empire memang tahu dan karena STATMENTNYA dianggap membocorkan KONSPIRASI PARA ELIT DUNIA,” tulis akun @kodimbardo1.

Halaman:

Editor: Yuni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x