Mahfud MD Respons Viral WNI Taiwan Terima Surat Suara Pemilu 2024: Bisa Jadi Hoaks!

- 27 Desember 2023, 20:00 WIB
Menko Polhukam Mahfud Md saat memberikan keterangan di Kota Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (27/12/2023).
Menko Polhukam Mahfud Md saat memberikan keterangan di Kota Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (27/12/2023). /Foto: ANTARA/Rio Feisal

PEMBRITA BOGORMenteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menunjukkan ketidakpercayaannya terhadap kabar tibanya surat suara Pemilu 2024 di Taiwan.

Dalam pernyataannya di Kota Sukabumi, Mahfud menyatakan, "Saya enggak percaya karena itu 'kan harus diumumkan dahulu seperti apa surat suaranya."

Meskipun ragu, Mahfud menyatakan bahwa jika berita tersebut benar, itu menunjukkan KPU RI telah melewati proses pengumuman resmi.

Baca Juga: Mahfud MD Respons Dugaan TPPO Rohingya: Tidak Ada Ampun bagi Pelaku Perdagangan Orang!

"Saya ragu kalau itu ada. Kalau itu benar, berarti KPU melewati suatu proses untuk mengumumkan dahulu surat suara. Itu 'kan harus diparaf dahulu," ujarnya.

Meski skeptis, Mahfud mencurigai bahwa kabar surat suara di Taiwan bisa saja merupakan hoaks, seperti yang terjadi pada Pemilu 2019.

"Jangan-jangan sama seperti pemilu dahulu. Katanya ada 8 kontainer surat suara sudah terkirim, padahal belum dijelaskan surat suara itu seperti apa," tambahnya.

Baca Juga: Mahfud Klarifikasi Ucapan Banyak Koruptor Masuk Penjara Karena Istri: Maksud Saya Baik, Jangan Dipelintir

Respons Ketua KPU soal Surat Suara di Taiwan

Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari di Kantor KPU RI, Jakarta, Kamis, 21 Desember 2023.
Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari di Kantor KPU RI, Jakarta, Kamis, 21 Desember 2023. Narda Margaretha Sinambela

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah