Jelang Pilpres 2024, Partai Golkar Resmi Usulkan Gibran Rakabuming Jadi Bakal Cawapres Prabowo Subianto

- 21 Oktober 2023, 12:20 WIB
Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka.
Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka. /ANTARA/HO Gerindra

PEMBRITA BOGOR - Partai Golkar resmi mengusulkan Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon Wakil Presiden (Cawapres), berpasangan dengan bakal calon Presiden Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

Keputusan ini diumumkan oleh Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartanto, yang secara tegas menyampaikan dukungan partainya untuk pasangan ini.

Dalam pernyataannya, Airlangga mengatakan, "Alhamdulillah. Kami mengusulkan dan mendukung mas Gibran Rakabuming Raka untuk kita pasangkan sebagai bakal calon presiden RI."

Baca Juga: Siap Jadi Cawapres Prabowo Subianto, Yusril Ihza Mahendra: Saya Sudah Incar Jabatan Itu Sejak 1999

Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Golkar ini menjadi saksi penting dalam pembentukan koalisi politik menjelang pemilihan presiden 2024.

Airlangga kemudian menekankan, "Saya ketok usulan Partai Golkar yang akan saya serahkan ke pak Prabowo yang dibawa ke dalam pertemuan forum ketua umum partai, Alhamdulilah."

Partai Golkar telah memutuskan sejumlah hal terkait dengan pencalonan presiden dan wakil presiden dalam Rapimnas.

Baca Juga: KPU Sebut Verifikasi Berkas Dokumen Pasangan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud MD Akan Dimulai Besok

Keputusan tersebut disampaikan dalam beberapa poin penting yang menjelaskan dukungan penuh partai terhadap pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x