TransJakarta Operasikan 52 Bus Listrik untuk Bantu Pemprov Kurangi Polusi Udara Jakarta

- 29 Agustus 2023, 19:44 WIB
PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) mengoperasikan sebanyak 54 unit bus listrik dan ditargetkan bertambah hingga 100 unit pada akhir tahun 2023 guna mengurangi emisi karbon sebagai dari upaya memperbaiki kualitas udara di Jakarta.
PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) mengoperasikan sebanyak 54 unit bus listrik dan ditargetkan bertambah hingga 100 unit pada akhir tahun 2023 guna mengurangi emisi karbon sebagai dari upaya memperbaiki kualitas udara di Jakarta. /ANTARA FOTO/Galih Pradipta

"Target kami mendorong elektrifikasi pada layanan angkutan umum," kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo saat konferensi pers di Gedung Direktorat Jenderal Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan, Jakarta Timur.

Di sisi lain, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian mengambil langkah tegas untuk mengatasi masalah tersebut dengan menerbitkan Instruksi Mendagri tentang Pengendalian Pencemaran Udara pada wilayah Jabodetabek.

"Kepala Daerah diminta untuk melakukan penyesuaian kebijakan pengaturan sistem kerja yakni dengan sedapat mungkin melakukan penerapan work from home (WFH) dan work from office (WFO)," kata Direktur Jenderal Bina Adminstrasi Kewilayahan Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) Safrizal di Jakarta, Rabu, 23 Agustus 2023.

Baca Juga: Viral Video Fuji Utami Marah-marah, Ternyata Kabar Bahagia Pindah Lapak ke Shopee Live karena Banyak Diskon!

Diberlakukannya kebijakan WFH dan WFO diharapkan akan mengurangi mobilitas kendaraan pribadi yang digunakan para pegawai saat beraktivitas menuju kantor, sehingga dapat mengurangi pencemaran polusi udara.

Safrizal juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat agar mengoptimalkan penggunaan moda transportasi massal atau transportasi umum dan juga penggunaan kendaraan yang tidak beremisi atau kendaraan listrik, selama upaya pembatasan kendaraan pribadi diberlakukan.

"Kepala daerah diinstruksikan untuk meningkatkan pelayanan transportasi publik dengan memastikan kapasitas jumlah kendaraan umum, menambah rute dan titik angkut, mengatasi gangguan di jalur busway serta memberikan insentif atau potongan harga agar masyarakat terdorong untuk beralih dari kendaraan pribadi ke transportasi umum," ungkap Safrizal.

Baca Juga: Gunakan Air Mawar Viva Campur Sabun Papaya Bikin Kulit Wajah Jadi Awet Muda, Bisa Buat Ibu-ibu Juga

Dapatkan update berita pilihan seputar Bogor, Jawa Barat, Nasional dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah