Namanya Masuk Bursa Cawapres di Pemilu 2024, Ini Rekam Jejak Mahfud MD

- 20 Agustus 2023, 06:00 WIB
Digadang-gadang bakal jadi calon wakil presiden (cawapres) di Pemilu 2024, intip rekam jejak akademis Mahfud MD yang mentereng.
Digadang-gadang bakal jadi calon wakil presiden (cawapres) di Pemilu 2024, intip rekam jejak akademis Mahfud MD yang mentereng. /Tangkapan layar Instagram/@mohmahfudmd

Baca Juga: Duel Moisturizer Berbahan Utama Ceramide: Scarlett Vs Glad2Glow, Mana yang Bagus dan Bikin Glowing?

"Kepada Pak Syaikhu waktu ke rumah bersama Al Muzzammil kan beliau menjajaki untuk mencari cawapresnya Anies, antara lain bertanya, 'Pak Mahfud bersedia tidak? (Saya jawab) tidak," katanya pada Senin, 5 Juni 2023 lalu.

Mahfud mengungkapkan, ada kesepakatan antara PKS, NasDem, dan Demokrat bahwa bakal cawapres yang mendampingi Anies Baswedan adalah ketua umum dari suatu partai. Ia menilai koalisi akan terpecah jika dirinya menjadi menyetujui untuk menjadi cawapres dampingi Anies di Pilpres 2024.

Tidak hanya itu, sosok Mahfud MD juga dinilai tegas dan tak akan pandang bulu dalam menindak kasus hukum jika dirinya menjadi pemimpin. Hal itu terungkap melalui pernyataannya di potongan video TikTok @kar****, dirinya mengatakan akan menghukum mati para koruptor jika dirinya menjadi presiden.

Baca Juga: Menara Kujang Sapasang di Jatigede Sumedang Telan Anggaran Rp18,3 Miliar, Jadi Karya Terakhir Ridwan Kamil

"Kalau saya jadi presiden, itu hukuman mati bagi koruptor harus diberlakukan tanpa syarat. Koruptor harus dihukum mati," katanya pada Selasa, 25 Oktober 2022 lalu.

Tidak seperti saat ini, Mahfud akan menerapkan sistem pembuktian terbalik, yang mengharuskan tersangka tindak pidana korupsi untuk membuktikan bahwa dirinya tidak bersalah, kalau tidak bisa membuktikan maka akan dikenakan hukuman sesuai peraturan hukum yang berlaku.

"Pembuktikan terbalik, seperti saya punya harta, kalau berdasarkan gaji sebanyak Rp9 miliar, kok saya punya Rp10 miliar? Nah, langsung Anda sudah korupsi Rp1 miliar, jangan jaksa yang buktikan, tapi Anda sendiri yang buktikan (kalau Anda tidak korupsi), kalau tidak, ya masuk penjara," lanjutnya.

Baca Juga: 8 Kandidat Cawapres yang Masuk Bursa Pilpres 2024, Ada Nama Susi Pudjiastuti hingga Muhaimin Iskandar

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah