Diwakili Jenderal TNI Andika Perkasa Menangani Covid-19, Harapan Besar Erick Thohir di Pundak KSAD

- 8 Agustus 2020, 10:53 WIB
POTRET Ketua Komite PCPEN, Erick Thohir bersama wakilnya, KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa.*
POTRET Ketua Komite PCPEN, Erick Thohir bersama wakilnya, KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa.* //Instagram/@erickthohir

PR BOGOR - Ketua Komite Pelaksana Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Erick Thohir menarik Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa sebagai wakilnya.

Erick Thohir menekankan, perkenomian di Indonesia dapat bangkit jika sektor kesehatan yang sekarang tengah krisis ditangani secara baik.

Indonesia tidak boleh tertinggal dari negara lain dalam hal penanganan Covid-19 dan perekonomian.

Baca Juga: AS Klaim Putra Mahkota MBS Perintahkan Pembunuh Habiskan Nyawa Mantan Intelejen Arab Saudi di Kanada

"Yang selalu Pak Presiden sampaikan antara gas dan rem nah inilah salah satunya, kesehatan tetap harus pulih karena itu ekonomi bisa bangkit, tentu bagaimana kita harus memastikan tadi quick wins quick wins (program percepatan) yang kita harus ambil kesempatan ini," ujar Erick Thohir sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-bogor.com dari akun resmi Erick Thohir @erickthohir, Sabtu 8 Agustus 2020.

"Jangan sampai tadi kita terus tertinggal dengan bangsa lain dan kita harus percaya bangsa yang kuat adalah bangsa yang punya disiplin kita harus memastikan masyarakat taat kepada protokol Covid-19 yang namanya 3M," tambahnya.

Menurutnya, kunci memerangi pandemi yang merenggut ribuan nyawa di Indonesia tersebut adalah kedisiplinan.

Baca Juga: Dilakukan di 2 TKP Ratusan Tabung Gas di Tangerang Disuntik Oknum, Akhirnya Polri Meringkus 5 Pelaku

Kendati begitu, dia menghargai setiap keinginan masyarakat yang ingin beraktifitas normal seperti sebelum pandemi melanda.

Halaman:

Editor: Amir Faisol


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x