Polisi Periksa 5 Saksi Kejadian Begal di Tajur Bogor yang Bikin Korban Tak Sadarkan Diri

- 26 April 2024, 09:00 WIB
Korban begal, Hegel (21) menjalani perawatan di rumah sakit di Kota Bogor.
Korban begal, Hegel (21) menjalani perawatan di rumah sakit di Kota Bogor. /Instagram/@jhonlbf

PEMBRITA BOGOR - Polisi tengah menyelidiki kasus begal viral di media sosial yang membenturkan korbannya ke tembok di Tajur, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor. Saat ini, lima orang saksi dimintai keterangan guna pengembangan lebih lanjut.

Adapun kelima orang itu antara lain rekan korban, keluarga korban, dan warga setempat yang sempat menolong korban di lokasi kejadian.

Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota Kompol Luthfi Olot Gigantara juga mengatakan, polisi memburu mobil yang dibawa kawanan pelaku begal.

"Saat ini kami masih menelusuri arah mobil yang dibawa kabur kemana dan termasuk histori mobil tersebut dikuasai oleh siapa saja," katanya kepada wartawan, Jumat, 26 April 2024.

Hasil pemeriksaan sementara didapat dari keterangan rekan korban bernama Andri (26) mobil mengarah ke arah Tol Jagorawi.

"Semua informasi kami terima dan kami kelola," jelasnya.

Kronologi Begal di Tajur Bogor

Kasat Reserse Kriminal Polresta Bogor Kota Kompol Lutfi Olot Gigantara.
Kasat Reserse Kriminal Polresta Bogor Kota Kompol Lutfi Olot Gigantara. /Foto: ANTARA/Shabrina Zakaria

Sebelumnya diberitakan, terjadi peristiwa begal mobil di wilayah sekitaran Katulampa, Tajur, Kota Bogor, pada Senin, 22 April 2024 malam.

Korban, menurut kronologi yang diceritakan lewat akun Instagram @jhonlbf, sedang menyantap makan bersama rekannya.

Halaman:

Editor: Ina Yatul Istikomah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x