4 Fakta Akidi Tio, Penyumbang Dana Rp2 Triliun untuk Penanganan Covid-19 di Sumsel

- 27 Juli 2021, 10:35 WIB
Mendiang Akidi Tio, seorang pengusaha sukses asal DI Aceh menyumbangkan Rp2 triliun untuk penanganan Covid-19 di Sumsel, berikut faktanya.
Mendiang Akidi Tio, seorang pengusaha sukses asal DI Aceh menyumbangkan Rp2 triliun untuk penanganan Covid-19 di Sumsel, berikut faktanya. /Instagram.com/@hermanderufans

PR BOGOR - Ramai diperbincangkan dan menjadi topik berita diberbagai media massa dan sosial media, tentang salah seorang pengusaha asal Langsa, Kabupaten Aceh Timur, DI Aceh, Akidi Tio.

Adalah Almarhum Akidi Tio, seorang pengusaha sukses dan terkenal dermawan, karena kerap berbagi kepada siapapun.

Pada Senin, 26 Juli 2021, perwakilan keluarga Akidi Tio, memberikan bantuan penanggulangan Covid-19 sebesar Rp2 triliun, untuk masyarakat Sumatera Selatan (Sumsel).

Baca Juga: Lirik Lagu Monsta X - Kiss & Death, Romanization dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Bantuan tersebut diserahkan melalui Direktur Utama Rumah Sakit (RS) RK Charitas Palembang, Prof dr Hardi Darmawan.

Seperti diketahui bahwa dr Hardi Darmawan, merupakan dokter pribadi keluarga besar Akidi Tio.

Bantuan diterima langsung oleh Gubernur Sumsel Herman Deru, disaksikan Kapolda Sumsel, Irjen Pol Eko Indra Heri, Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Jauhari Agus Suraji, dan Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) provinsi Sumsel, Lesty Nuraini.

Baca Juga: Butter Milik BTS Berhasil Rebut Posisi Permission to Dance dalam Billboard Hot 100 untuk Minggu Kedelapan

Herman Deru memberikan apresiasi kepada keluarga Almarhum Akidi Tio atas sikap dermawannya, karena turut membantu penanganan Covid-19 di Sumsel.

Menurutnya, upaya yang dilakukan keluarga almarhum Akidi tersebut layak menjadi contoh bagi masyarakat Sumsel.

“Kita bangga ya, keluarga almarhum Akidi Tio ini ikut serta memberikan kepedulian terhadap penanganan Covid-19 di Sumsel. Apalagi jumlah dana yang diberikan sangat besar sekali, yakni Rp2 triliun. Ini angka yang tidak sedikit,” kata Herman Deru, seperti di kutip PikiranRakyat-Bogor.com dari akun Instagram @hermanderufans.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x