Jelang Ramadhan 2021, Kapolda Metro Jaya Minta Antisipasi Kegiatan 'Sahur On The Road'

- 20 Maret 2021, 16:34 WIB
Jelang Ramadhan 2021, Kapolda Metro Jaya Minta Antisipasi Kegiatan 'Sahur On The Road'.
Jelang Ramadhan 2021, Kapolda Metro Jaya Minta Antisipasi Kegiatan 'Sahur On The Road'. //PMJ News


PR BOGOR - Kapolda Metro Jaya, Irjen Fadil Imran bersiap melakukan transisi penertiban aktivitas malam jelang Ramadhan pada bulan April 2021 mendatang. Khususnya terkait dengan kegiatan Sahur on The Road (SOTR).

Menurutnya, Fadil mengingatkan potensi ancaman dan tantangan dalam menangani Sahur on The Road.

"Ini perlu didiskusikan bersama agar bisa diantisipasi bersama. Kerumunan menjadi tantangan yang harus dihadapi dan harus mencari solusinya," kata Irjen Fadil Imran sebagaimana dilansir PRBogor.com dari PMJ News pada Sabtu, 20 Maret 2021.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta Malam Ini, 20 Maret 2021: Demi Andin, Al Ngotot Ingin Menguak Kasus Pembunuhan Roy

Baca Juga: Ngopi Bareng Mahfud MD, Hotman Paris Pertanyakan Sidang Lanjutan Habib Rizieq: Setuju Gak Dengan Sikap Hakim?

Fadil meminta jajarannya membuat kebijakan dengan kajian yang komprehensif untuk mencegah kegiatan sahur di jalan.

Jika dibutuhkan, menurut dia, anggotanya bisa melakukan sosialisasi dan praktik pencegahan kerumunan.

Baca Juga: Selamat! 27 Mahasiswa FTI UMI Lolos Program Kampus Mengajar, Ini Reward yang Disiapkan Nadiem Makarim

"Mungkin malam Sabtu dan malam Minggu ada kontrol di subuh atau pagi hari jam 12.00 sampai jam 05.00. Jadi sebagai kontrol masa transisi untuk fenomena sahur on the road," ujar dia.

Baca Juga: Dukung Usulan Presiden Jokowi, SBY: Inisiatif Ini Tepat, Sesuai Tradisi Indonesia

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah