Longsor di Desa Cipinang Bogor, Ade Yasin: Seminggu Ini Harus Diperbaiki oleh Perusahaan Pertambangan

- 6 Agustus 2021, 10:57 WIB
Bupati Bogor Ade Yasin meminta pihak perusahaan pertambangan bertanggung jawab atas tragedi longsor di Desa Cipinang.
Bupati Bogor Ade Yasin meminta pihak perusahaan pertambangan bertanggung jawab atas tragedi longsor di Desa Cipinang. /Humas pemkab bogor

"Dinding dan ubin rumah warga retak, sumber air bersih terganggu serta 5 keluarga harus mengungsi," tulis Ade Yasin, di Instagram.

Baca Juga: Sinopsis dan Link Nonton Drama China Douluo Continent Sub Indo, Diperankan oleh Xiao Zhan

Untuk itu, dia meminta kepada pihak pengelolah perusahaan pertambangan untuk segera memberikan pertanggung jawabannya..

"Kami minta dengan tegas kepada pihak pengusaha pertambangan terkait untuk bertanggung jawab dan menangani longsor ini dengan cepat," ujarnya.

"Walau pertambangan telah berizin dari Pemerintah Provinsi, jika memang tidak sesuai prosedur, kami akan laporkan kepada Gubernur," kata Ade Yasin.

Baca Juga: Bulan Muharram, Hari Asyura dan Peristiwa Penting yang Terjadi

"Seminggu ini harus segera dimulai perbaikan, jangan menunggu terlalu lama. Saya akan pantau terus, jika dalam seminggu tidak ada pergerakan, saya akan evaluasi kembali," kata dia.***

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: bogorkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x