Bandung Raya Siaga 1 Covid-19, Ridwan Kamil Minta Wisatawan Luar Daerah Tak Berkunjung Dulu

- 16 Juni 2021, 16:47 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meminta wisatawan luar daerah tidak berkunjung dulu ke Bandung Raya karena siaga 1 Covid-19.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meminta wisatawan luar daerah tidak berkunjung dulu ke Bandung Raya karena siaga 1 Covid-19. /twitter.com/@ridwankamil

Pemprov Jabar bersama dengan forkopimda telah bergerak bersama untuk mencegah penularan Covid-19 semakin menjadi.

Baca Juga: UPDATE Kasus Covid-19 Indonesia 16 Juni 2021: Pasien Positif Bertambah 9.944 Kasus dalam Satu Hari

Ditambah dengan adanya variasi Covid yang baru sudah masuk daerah Jawa Tengah dan Jakarta

Jajaran kepolisian dari Polda Jabar juga sudah siap mencegat di pintu perbatasan agar Bandung Raya tidak jebol.

Pernyataan disampaikanya usai rakor Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Provinsi Jawa Barat di Makodam III Siliwangi Bandung.

Baca Juga: Cari Kampus Swasta di Jakarta? Ini 4 PTS dengan Akreditasi A di Ibu Kota

Walaupun begitu daerah yang menempati zona oranye dan kuning dipersilahkan dibuka kembali dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat

Menurutnya penerapan zonasi Covid-19 ini sangat penting untuk mengatur agar ekonomi tetap bisa bergerak.

"Itulah pentingnya ada zonasi merah, oranye, kuning apa. Merah kita tahan, ekonomi (di zona) kuning ya dipersilakan. Semua (pelarangan dan pembatasan) ini terjadi hanya di zona merah. Dan Jawa barat tidak semua zona merah hanya Bandung Raya yang sedang dikepung zona merah," kata Ridwan Kamil.***

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x