5 Tips Mencegah Rambut Rontok, dari Konsumsi Makanan Kaya Protein hingga Gunakan Kondisioner Minyak Zaitun

- 25 Juli 2021, 14:15 WIB
Cara mencegah rambut rontoh, ternyata bisa menggunakan bahan alami.
Cara mencegah rambut rontoh, ternyata bisa menggunakan bahan alami. /Unsplash

PR BOGOR - Ada banyak hal yang dapat kamu lakukan untuk memperlambat atau menghentikan kerontokan rambut. Namun, harus dilihat juga alasan mengapa rambut rontok.

Dalam beberapa situasi, seperti setelah kehamilan (telogen effluvium), rambut rontok dapat sembuh dengan sendirinya.

Perlu diingat juga bahwa setiap orang mengalami rambut rontok yang terbilang sangat normal.

Saat kerontokan rambut terus berlanjut, kami bisa berkonsultasi dengan dokter yang mungkin bisa mendiagnosis jika kerontokan rambut disebabkan oleh hal-hal seperti masalah tiroid, stres, infeksi kulit kepala, alopecia androgenik, atau sekadar penuaan.

Baca Juga: Horigome Yuto Sabet Medali Emas Pertama di Cabang Olahraga Skateboard di Olimpiade Tokyo 2020

Berikut lima tips untuk mencegah rambut rontok sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bogor.com dari Healthline.

1. Perhatikan asupan makanan

Folikel rambut sebagian besar terbuat dari protein yang disebut keratin.

Dalam sebuah studi pada 2017 dari 100 orang dengan rambut rontok, tercatat beberapa diantaranya kekurangan nutrisi seperti asam amino yang berfungsi sebagai bahan pembangun protein.

Karenanya, makan makanan yang kaya protein dapat membantu mencegah kerontokan rambut.

Konsumsilah makanan sehat yang mengandung protein seperti telur, kacang-kacangan dan kacang polong, ikan, produk susu rendah lemak, dan ayam.

Selain itu, konsumsi makanan yang mengandung vitamin A, seperti ubi dan bayam.

Baca Juga: BTS Siap Tampil di Live Lounge BBC Radio 1, Ini Judul Lagu Cover yang Akan Dibawakan Nanti

2. Rutin mencuci rambut

Mencuci rambut secara teratur untuk menjaga kulit kepala tetap sehat dan bersih dapat membantu mencegah kerontokan rambut.

Kuncinya adalah menggunakan shampo dengan formula ringan.

Formula shampo yang lebih keras dapat menyebabkan rambut kering dan mudah patah, penyebab rambut rontok.

3. Pijat kepala dengan minyak kelapa

Minyak kelapa dipercaya bisa membantu mencegah kerusakan rambut akibat perawatan dan paparan sinar ultraviolet (UV).

Hal ini karena kandungan asam laurat yang ditemukan dalam minyak kelapa membantu mengikat protein di rambut, melindunginya dari kerusakan pada akar dan helai rambut.

Kamu bisa meneteskan minyak kelapa ke kulit kepala dan pijat perlahan untuk meningkatkan aliran darah dan membantu pertumbuhan rambut.

Baca Juga: Daftar Idol K-Pop Wanita yang Berulang Tahun di Bulan Agustus, Catat Tanggal Lahirnya!

4. Menggunakan kondisioner minyak zaitun

Minyak zaitun dapat digunakan sebagai kondisioner rambut untuk melindunginya dari kekeringan dan kerusakan.

Selain itu, minyak zaitun juga merupakan bahan utama untuk makanan dengan diet Mediterania yang dapat membantu memperlambat kerontokan rambut secara genetik.

Kamu bisa mengoleskan beberapa sendok makan minyak zaitun langsung ke rambut dan diamkan selama 30 menit sebelum dicuci.

5. Perhatikan gaya rambut

Rambut yang dikepang atau dikuncir kuda dapat menarik rambut hingga ke akar dan berpotensi menyebabkan kerontokan rambut yang berlebihan.

Baca Juga: Obat Alami bagi Penderita Gerd dan Maag Menurut Dokter Zaidul Akbar, Lengkap dengan Cara Membuatnya

Setelah mencuci rambut, biarkan rambut mengering untuk menghindari iritasi pada kulit kepala.

Selain itu, kurangi penggunaan pengering rambut, alat pengeriting, atau pelurus rambut yang dapat merusak atau mematahkan batang rambut.

Rambut di kepala kita melewati siklus hidup yang melibatkan pertumbuhan, istirahat, dan kerontokan.

Merupakan hal umum bagi orang untuk kehilangan sekitar 100 helai rambut sehari. Namun, kamu bisa mencegahnya dengan beberapa tips di atas.

Kamu juga bisa menambahkan suplemen yang mengandung vitamin A, B, C, D, zinc, dan selenium.

Jika rambut rontok sudah parah, segera konsultasi ke dokter untuk mencari penyebab kerontokan rambut.***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah