Pendapatan DKI Turun, Anies Baswedan Berharap Bantuan Jokowi Atasi Masalah Banjir Jakarta

- 10 Juli 2020, 13:46 WIB
Gubernur Jakarta Anies Baswedan. / Instagram/ @dkijakarta
Gubernur Jakarta Anies Baswedan. / Instagram/ @dkijakarta /

 

PR BOGOR - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menuturkan daerahnya tengah mengalami penurunan pendapatan akibat bencana Covid-19.

Penuturan itu disampaikan Anies Baswedan saat melangsungkan rapat bersama Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional, Sofyan Djalil, Selasa 7 Juli 2020 yang diunggah di saluran Youtube Pemprov DKI.

Diberitakan di Pikiran-Rakyat.com, Jumat 10 Juli 2020, Anies Baswedan mengakui, fiskal menjadi tantangan berat dalam pengendalian banjir di kawasan Jakarta.

Baca Juga: Dinda Hauw dan Rey Mbayang Resmi Menikah, Tak Pernah Ketahuan Pacaran Ternyata Lakukan Taaruf

Kontraksi fiskal cukup besar mencapai 53 persen sehingga yang biasanya anggaran mencapai Rp87 triliun kini hanya Rp47 triliun.

Di samping juga, penerimaan pajak DKI Jakarta turun hingga 55 persen.

"Sejak kejadian Covid-19, DKI Jakarta menjadi salah satu yang paling besar mengalami dampaknya. Fiskal power kontraksi 53 persen. Pendapatan pajak kami juga turun hingga 55 persen," kata Anies Baswedan.

Baca Juga: Kasus Harian Covid-19 Capai Rekor, PKS Desak Jokowi Fokus dan Minta Batalkan Pembangunan Ibukota

Halaman:

Editor: Amir Faisol

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x