Telegram Hadirkan Fitur 'Stories', Bakal Mirip Punya Meta?

- 4 Juli 2023, 14:18 WIB
ilustrasi telegram
ilustrasi telegram /PIXABAY/Victoria_Regen

PEMBRITA BOGOR - Aplikasi sosial media (sosmed) Telegram akan menghadirkan fitur Stories pada Juli 2023. Hal ini disampaikan oleh pendiri Telegram, Pavel Durov, mengutip dari GSMArena, Rabu, 28 Juni 2023.

Sebelum dibawa Telegram, fitur Stories tersebut sudah populer terlebih dahulu di aplikasi sosial media besutan Meta Group, yaitu Facebook, Whatsapp, dan Instagram.

Namun, Durov mengatakan bahwa fitur Stoties di Telegram tidak akan langsung meniru dari pesaingnya tersebut.

Baca Juga: Ternyata! Kapolri Ungkap 'Pembisik' Terbitnya Telegram Larangan Media Liput Kekerasan Aparat

Fitur Stories Versi Telegram

Fitur Stories di Instagram
Fitur Stories di Instagram

Pengguna bisa memilih pemirsa yang dapat melihat 'Stories' dan juga dapat mengatur waktu penampilan 'Stories' tersebut.

Untuk fitur 'filter pemirsa', di aplikasi besutan Meta Group sudah terlebih dahulu dipopulerkan. Pengguna bisa memilih seluruh pemirsa, memilih pemirsa tertentu, ataupun menyembunyikan pemirsa tertentu untuk melihat 'Stories' dari kontak pengguna.

Baca Juga: Isi Hati Kapolri Soal Terbit-Cabut Telegram Larangan Media Liput Kekerasan Aparat, dan Akirnya Minta Maaf

Pada aplikasi seperti Whatsapp, Facebook, dan Instagram, pengguna juga hanya memiliki opsi menampilkan 'Stories' mereka selama 24 jam. Pada Telegram nanti, pengguna bisa memilih durasi dari 'Stories', menjadi 6, 12, 24, hingga 48 jam sesuai keinginan.

Stories juga akan mendukung teks, foto, dan video yang diambil oleh kamera depan dan belakang secara bersamaan.

Halaman:

Editor: Citra Nuraini

Sumber: GSMArena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x