20 Contoh Soal dan Kunci Jawaban PTS UTS Agama Islam Kelas 12 Semester 2, Paling Terbaru 2024

- 13 Februari 2024, 10:00 WIB
Ilustrasi - Contoh soal PTS UTS untuk mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas 12 semester 2.
Ilustrasi - Contoh soal PTS UTS untuk mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas 12 semester 2. /Foto: dok. SMA 35 Jakarta

PEMBRITA BOGOR - Semangat belajar, adik-adik! Simak contoh soal dan kunci jawaban Penilaian Tengah Semester (PTS) atau Ujian Tengah Semester (UTS) kelas 12 SMA mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti (PAI dan BAP) semester 2 yang paling terbaru 2024.

Contoh soal beserta kunci jawaban PAI kelas 12 semester 2 ini dibuat semata-mata agar siswa dapat mempelajari bahan pembelajaran sebelum mengikuti PTS atau UTS.

Adapun contoh soal PTS/UTS beserta kunci jawaban mata pelajaran PAI untuk kelas 12 semester 2 terdiri dari 20 butir pilihan ganda.

Sekadar informasi, artikel ini dipandu oleh Khairul Anwar, S.Pd., alumni Universitas Negeri Jakarta (UNJ) jurusan Ilmu Keguruan. 

Contoh Soal PTS/UTS Kelas 12 SMA/MA PAI Semester 2

1. Surat madaniyah adalah surat yang diturunkan…

A. Sesudah Nabi Muhammad SAW hijrah ke Madinah
B. Sebelum Nabi Muhammad SAW hijrah ke Madinah
C. Di Mekah
D. Di Madinah
E. Di Saudi Arabia

Jawabannya adalah: A. Sesudah Nabi Muhammad SAW hijrah ke Madinah

2. Berikut ini adalah kandungan surat Al Kafirun, kecuali…

A. Tidak ada persamaan cara ibadah umat Islam dengan orang kafir
B. Kita dilarang menyembah sembahan orang kafir
C. Kita diperintahkan untuk fanatik terhadap agama
D. Kita dianjurkan untuk fanatik golongan
E. Kita dilarang bekerja sama dengan masalah Alquran dan aqidah

Jawabannya adalah: D. Kita dianjurkan untuk fanatik golongan

3. Surat Al Baqarah termasuk surat madaniyah, Al Baqarah artinya...

A. Sapi betina
B. Lebah
C. Nyamuk
D. Sapi jantan
E. Lalat

Jawabannya adalah: A. Sapi betina

4. Al Kahfi dijadikan nama sebuah surat, mengandung arti...

A. Gua
B. Gunung
C. Pemuda
D. Penghuni surga
E. Pertolongan Allah

Jawabannya adalah: A. Gua

5. Surat Al Kahfi terdiri atas 110 ayat, termasuk golongan surat makiyah, merupakan urutan surat yang ke ….

A. 18
B. 17
C. 15
D. 14
E. 10

Jawabannya adalah: A. 18

6. Surat Alquran yang ke-62 dan terdiri atas 11 ayat adalah surat...

A. An Nisa
B. Ar Ra'du
C. Al Jumu'ah
D. Al Baqarah
E. As Saffat

Jawabannya adalah: C. Al Jumu'ah

7. Dalam Q.S. Al Jumu’ah ayat 9 disebutkan bahwa melaksanakan salat jumat hukumnya...

A. Wajib 'ain
B. Sunnah gair muakkad
C. Wajib kifayah
D. Mubah
E. Sunnah muakkad

Jawabannya adalah: A. Wajib 'ain

8. Hukum melaksanakan salat jumat di masjid bagi seorang wanita adalah...

A. Fardu 'ain
B. Fardu Kifayah
C. Mubah/boleh
D. Sunah muakkad
E. Haram

Jawabannya adalah: C. Mubah/boleh

9. Dalam istilah agama Islam, toleransi sering disebut...

A. Tabayun
B. Tasamuh
C. Tadakhul
D. Tawaquf
E. Tafakur

Jawabannya adalah: B. Tasamuh

10. Dalam bertoleransi dengan penganut agama lain, sikap kita sebagai umat Islam adalah...

A. Harus menunjukkan sikap mengalah supaya tidak terjadi perselisihan
B. Tidak mencampuri urusan apa pun dengan penganut umat Islam
C. Bersikap sewajarnya dalam segala bentuk urusan
D. Tidak mencampuri masalah kehidupan beragama mereka
E. Tidak peduli, karena mereka nonmuslim

Jawaban: D. Tidak mencampuri masalah kehidupan beragama mereka

11. Bagi orang yang beragama Islam, hukum beriman kepada hari akhir adalah...

A. Wajib 'ain
B. Wajib kifayah
C. Sunnah
D. Sunnah muakkad
E. Sunnah gair muakkad

Jawaban: A. Wajib 'ain

12. Hari kiamat disebut yaumul jaza’, artinya...

A. Hari perhitungan amal manusia
B. Hari kebangkitan dari kubur
C. Hari pembalasan
D. Hari berkumpulnya semua manusia di akhirat
E. Hari pertanggungjawaban semua amal perbuatan

Jawaban: C. Hari pembalasan

13. Ada lima alam yang telah, sedang, dan akan dialami manusia, urutan kelima alam tersebut adalah…

A. Azali, rahim, dunia, barzakh, dan akhirat
B. Rahim, dunia, kubur, barzakh, dan akhirat
C. Kandungan, dunia, kubur, barzakh, dan akhirat
D. Rahim, barzakh, dunia, kubur, dan akhirat
E. Rahim, barzakh, dunia, kubur, dan akhirat

Jawaban: C. Kandungan, dunia, kubur, barzakh, dan akhirat

14. Di bawah ini adalah nama-nama surga, kecuali...

A. Firdaus
B. Na'im
C. Ma'wa
D. Sair
E. 'And

Jawaban: D. Sair

15. Malaikat yang menanyai manusia di alam kubur adalah malaikat...

A. Rakib dan Atid
B. Jibril dan Mikail
C. Israfil dan Izrai
D. Malik dan Ridwan
E. Munkar dan Nakir

Jawaban: E. Malik dan Ridwan

16. Siapakah yang mengemukakan pendapat bahwa kiamat terjadi akibat alam kehabisan bahan bakar (hidrogen)...

A. Kayden Planetarium New Year
B. Sir James Jeinz
C. Aristoteles
D. Neil Amstrong
E. Achmad Baiquni

Jawaban: E. Achmad Baiquni

17. Orang kafir Quraisy yang mendatangi Rasulullah untuk mengajak kompromi bergantian dalam melaksanakan ibadah sehingga turun surat Al Kafirun adalah...

A. Utbah bin Rabi’ah
B. Abdul Muttalib
C. Abu Jahal
D. Ubay bin Khalaf
E. Salman al Farisi

Jawaban: C. Abu Jahal

18. Apabila mim mati bertemu dengan huruf mim maka hukum bacaannya adalah...

A. Izhar safawi
B. Ikhfa safawi
C. Iqlab
D. Idgam mimi
E. Idgam bigunnah

Jawaban: D. Idgam mimi

19. Apabila ada mad tab’i bertemu dengan hamzah dalam satu kalimat terdapat hukum bacaan...

A. Mad far'i
B. Mad badal
C. Mad wajib muttasil
D. Mad jaiz munfasil
E. Mad ‘arid lissukun

Jawaban: C. Mad wajib muttasil

20. Iri hati terhadap karunia yang diberikan Allah kepada orang lain merupakan...

A. Akhlakul karimah
B. Akhlakul mahmudah
C. Akhlakul mazmumah
D. Akhlakul hasanah
E. Akhlakul khair

Jawaban: C. Akhlakul mazmumah

**CATATAN PENTING**

1) Artikel contoh soal beserta kunci jawaban PAI kelas 12 semester 2 ini dibuat untuk membantu siswa dalam belajar dan melakukan evaluasi.

2) Artikel kunci jawaban ini telah diverifikasi dan disetujui oleh Khairul Anwar, S.Pd., alumni Universitas Negeri Jakarta (UNJ).

3) Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa, orang tua, atau guru dapat mengeksplorasi jawaban lebih baik.

4) Artikel contoh soal beserta kunci jawaban PAI kelas 12 semester 2 ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.***

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah