Dihajar Persija, Ini Penyebab Persib Tak Mampu Juara Piala Menpora 2021

- 25 April 2021, 22:51 WIB
Persib harus meyerahkan gelar juara Piala Menpora 2021 pada Persija Jakarta.  Persib di dua leg final Piala Menpora kalah dua kali dari Persija.  Leg pertama Persib kalah 2-0 dari Persija. Dan di Leg kedua, Persib lagi-lagi kalah 2-1.
Persib harus meyerahkan gelar juara Piala Menpora 2021 pada Persija Jakarta. Persib di dua leg final Piala Menpora kalah dua kali dari Persija. Leg pertama Persib kalah 2-0 dari Persija. Dan di Leg kedua, Persib lagi-lagi kalah 2-1. /persija/

PR BOGOR - Persib Bandung tak mampu memberikan perlawanan pada Persija di dua kali final Piala Menpora 2021.

Persib tak berkutik di leg pertama dengan mengalami kekalahan 0-2. Begitupun di leg kedua, Persija Jakarta kembali mampu memperlihatkan kedigjayaan sebagai tim juara.

Persib benar-benar dibuat tak berkutik dan harus mengakui kemenangan Persija, 2-1. Atas dua kemenangan itu, memantapkan Persija Jakarta juara Piala Menpora 2021.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Persib Tak Berkutik, Persija Juara Piala Menpora 2021

Jalannya pertandingan

Persija mengalahkan Persib Bandung yang harus bermain dengan 10 pemain sejak babak pertama.

Persib berhadapan dengan Persija Jakarta pada babak final leg kedua Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo, Minggu, 25 April 2021 pukul 20.30 WIB.

Sebelum pertandingan dimulai, seluruh personel di Stadion Manahan mengheningkan cipta sebagai tanda penghormatan untuk KRI Nanggala 402 yang dinyatakan berpatroli untuk selamanya.

Baca Juga: KRI Nanggala-402 Tenggelam karena Human Error? Begini Penjelasan Kepala Staf Angkatan Laut

Pertandingan leg kedua merupakan babak penentuan juara Piala Menpora 2021.

Persija Jakarta unggul terlebih dulu dengan dua gol tanpa balas pada leg pertama yang menjadi keuntungan untuk tim berjuluk Macan Kemayoran itu.

Sementara itu, Persib Bandung harus bekerja keras pada leg kedua untuk mencetak tiga gol tanpa balas supaya bisa meraih gelar juara Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Brigjen TNI Putu IGP Dani NK Meninggal Dunia Usai Kontak Sejata dengan KKB, Jenazah Dievakuasi ke Beoga

Intensitas tinggi dan permainan yang cepat kembali ditunjukkan oleh Persija Jakarta.

Berbeda dengan leg pertama, pada leg kedua, Persib Bandung juga memberikan permainan yang cepat dan intensitas tinggi untuk mengimbangi Persija Jakarta.

I Made Wirawan mengamankan jala dari serangan Taufik Hidayat yang lepas dari penjagaan Achmad Jufriyanto dan berlari ke depan gawang Persib Bandung.

Setelah mendapatkan serangan terus menerus dari Persija Jakarta, Persib Bandung harus bermain dengan 10 pemain usai Bayu Fiqri mendapatkan kartu merah setelah bertabrakan dengan Marco Motta.

Setelah serangan yang terus diluncurkan Persija, skor 0-0 menjadi penutup babak pertama.

Persija mmebuka kebuntuan pada babak kedua, dengan gol yang dicetak oleh Osvaldo Haay pada menit ke-50 melalui kaki kirinya.

Gol tersebut merupakan gol ketiga yang dikoleksi Osvaldo Haay pada turnamen Piala Menpora 2021.

Setelah terus menggunakan strategi bertahan, Persib menyamakan kedudukan dengan Persija.

Gol Ferdinand Sinaga pada menit ke-84 membuat kedudukan menjadi 1-1 untuk Persib dan Persija.

Pada menit ke-90 Riko Simanjuntak menambah keunggulan Persija menjadi 2-1 atas Persib.

Pertandingan babak final Piala Menpora 2021 leg kedua berakhir dengan skor 2-1 dan Persija menjadi juara Piala Menpora 2021 dengan skor agregat 4-1 atas Persib.***

 

Editor: Rizki Laelani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah