Reuni PA 212 Ditunda Usai Tak Dapat Izin dari Polisi: Kami Akan Mengadakan Dialog Nasional

- 18 November 2020, 07:00 WIB
ARGA Muslim berjalan meninggalkan kawasan Monumen Nasional (Monas) usai mengikuti reuni 212 di Jakarta, Senin 2 Desember 2019.* /
ARGA Muslim berjalan meninggalkan kawasan Monumen Nasional (Monas) usai mengikuti reuni 212 di Jakarta, Senin 2 Desember 2019.* / /DOK. ANTARA //

PR BOGOR - Front Pembela Islam (FPI), Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama, dan Persaudaraan Alumni 212 (PA 212) memastikan agenda rutin tahunan, yaitu Reuni 212 pada 2 Desember 2020 ditunda pelaksaanaannya.

"Sehubungan dengan tidak dikabulkannya permohonan kita untuk penggunaan Monas oleh pihak pengelola Monas dan melihat situasi serta kondisi terakhir perkembangan wabah Covid-19, maka kami menyampaikan hal-hal sebagai berikut: Pelaksanaan Reuni 212 tahun 2020 ditunda untuk sementara dengan mengamati pelaksanaan pilkada serentak 2020," bunyi keterangan tertulis yang disampaikan oleh PA 212, GNPF Ulama, dan Front Pembela Islam (FPI), dilansir Pikiranrakyat-bogor.com dari Antara, pada Selasa 17 November 2020.

Reuni Akbar 212 di Monas yang ditunda pelaksanaannya, diganti dengan alternatif acara lainnya.

Baca Juga: Sinopsis Film Southpaw, Kisahkan Seorang Petinju yang Depresi dan Terpuruk

Baca Juga: 7 Fakta Random bin Unik tentang Sana TWICE: Nomor 2 Kamu Mengalami Juga?

Baca Juga: Terungkap Begini Ternyata Jisoo BLACKPINK Terpilih Jadi Pemeran Drama Snowdrop, BLINK harus Tahu

"Pada tanggal 2 Desember 2020, kami akan mengadakan Dialog Nasional dengan menghadirkan 100 tokoh dan ulama yang akan dihadiri oleh IB HRS sebagai narasumber dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan," lanjut isi keterangan itu.

Selain itu, FPI, GNPF, dan PA 212 dalam keterangan tertulis menghimbau agar masyarakat alumni 212 , pada 2 Desember 2020, untuk melakukan doa bersama agar Covid-19 segera dicabut dari Indonesia.

Adapun menurutnya, acara tersebut dapat dilaksanakan di tempat masing-masing alumni 212, seperti masjid, mushola atau pesantren.

Baca Juga: Sinopsis Film Escape Plan 2: Hades, Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV

Halaman:

Editor: Aldi Sultan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x