Cak Imin: AMIN Menang Pilpres 2024, Judi dan Pinjol Ilegal Langsung Kami Berantas!

- 18 Desember 2023, 16:00 WIB
Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar saat memberikan keterangan di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin (18/12/2023).
Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar saat memberikan keterangan di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin (18/12/2023). /Foto: ANTARA/Donny Aditra

PEMBRITA BOGORCalon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menyampaikan komitmen untuk memberantas praktik judi dan pinjaman online (pinjol) ilegal jika dirinya dan Anies Baswedan berhasil memenangi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Pernyataan tersebut disampaikan Cak Imin dalam pertemuan dengan ratusan guru mengaji di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

Menurut Cak Imin, fenomena judi dan pinjol ilegal tumbuh subur karena banyak masyarakat kesulitan mencari pekerjaan, mendorong mereka mencari cara instan untuk mendapatkan penghasilan.

Baca Juga: Jubir AMIN Sebut Amerika Serikat Jadi Inspirasi Anies Cak Imin Hidupkan Strategi Pemburu Koruptor

Ia menekankan bahwa, jika terpilih, mereka akan segera bertindak setelah dilantik, dengan fokus utama pada pemberantasan pinjaman online ilegal.

Cak Imin juga mengungkapkan bahwa meskipun sebagian masyarakat membutuhkan bantuan keuangan untuk memulai usaha, banyak oknum yang memanfaatkan situasi tersebut untuk menjerat dengan bunga pinjaman atau kredit yang tidak wajar.

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut kemudian menyatakan akan menyusun skema pinjaman yang normal guna mencegah penipuan melalui pinjaman daring.

Baca Juga: Kampanye Anies Baswedan di Bekasi: Janjikan Penyandang Disabilitas Dapat Kesempatan Kerja

Cak Imin: Pemberantasan Judi dan Pinjol Ilegal Harus Jadi Prioritas

Anies Baswedan dan Cak Imin.
Anies Baswedan dan Cak Imin. Foto: Pikiran Rakyat/Asep Bidin Rosidin

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah