Diperiksa Ketiga Kalinya, Pinangki Sirna Malasari Diam Seribu Bahasa Tinggalkan Kejaksaan Agung

- 2 September 2020, 15:17 WIB
Jaksa Pinangki Sirna Malasari menjalani pemeriksaan yang ketigakalinya pada Rabu 2 September 2020, hari ini.*/Dok. RRI/Immanuel Christian
Jaksa Pinangki Sirna Malasari menjalani pemeriksaan yang ketigakalinya pada Rabu 2 September 2020, hari ini.*/Dok. RRI/Immanuel Christian /

PR BOGOR - Salah satu tersangka dalam kasus buronan Djoko Tjandra, Jaksa Pinangki Sirna Malasari menjalani pemeriksaan yang ketigakalinya pada Rabu 2 September 2020, hari ini.

Dikutip Pikiranrakyat-bogor.com dari RRI, Pinangki Sirna Malasari bakal diperiksa dua institusi yakni Bareskrim Polri dan dilanjutkan oleh Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus di Kejagung.

Berdasarkan pantauan RRI, Rabu 2 September 2020, Pinangki Sirna Malasari mengenakan rompi tahanan saat menyambangi Kejagung.

Baca Juga: Pesta Gay di Apartemen di Kuningan Jakarta Selatan Digerebek Polisi, Barang Bukti Masih Diselidiki

Baca Juga: Cara KAMI Kritisi Pemerintahan Jokowi Dinilai Kurang Elegan, Disarankan Sebaiknya Dekati Megawati

Wartawan tidak bisa mengabadikan wajah Pinangki Srina Malasari lantaran setengah wajahnya ditutupi masker, terlebih dengan kepala tertunduk.

Selain itu, Pinangki Sirna Malasari juga tidak mengeluarkan sepatah kata pun, hanya berlalu saja melewati pintu Jampidsus Kejagung.

Pada saat kedatangan jam 10.00 WIB, yang merupakan keterlambatan satu jam dari yang dijadwalkan.

Baca Juga: Cara KAMI Kritisi Pemerintahan Jokowi Dinilai Kurang Elegan, Disarankan Sebaiknya Dekati Megawati

Halaman:

Editor: Amir Faisol

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x