Demi Keamanan, Aplikasi PeduliLindungi Akan Diuji Coba di Enam Pasar Ini, Catat Lokasinya

- 25 September 2021, 20:23 WIB
Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi.
Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi. /Dok. Humas Setkab

Baca Juga: Live Streaming Serie A Italia Spezia vs AC Milan, Tayang Malam Ini Pukul 20.00 WIB

“SOP PeduliLindungi sangat penting agar dapat berdampingan dengan Covid-19, karena pandemi ini tidak akan cepat selesai dan kegiatan ekonomi dapat berjalan kembali,” ujarnya.

Sementara, berdasarkan usulan Asosiasi Pengelola Pasar Indonesia (Asparindo), implementasi aplikasi PeduliLindungi akan diuji coba di enam pasar.

Berikut Keenam pasar tersebut, yang telah mendapat QR Code dari Kementerian Kesehatan, yaitu:

1. Pasar Mayestik di Jakarta
2. Pasar Blok M di Jakarta
3. Pasar Baltos di Kota Bandung
4. Pasar Modern BSD di Kota Tangerang Selatan
5. Pasar Modern Alam Sutera di Kota Tangerang
6. Pasar Wonodri di Kota Semarang

Baca Juga: 4 Rekomendasi Serial yang Bisa Kamu Tonton setelah Menyaksikan Squid Game, yang Mana Favorit Kamu?

Muhammad Lutfi menekankan, kesuksesan implementasi aplikasi PeduliLindungi di pasar rakyat sangat tergantung pada kesadaran dan peran aktif masyarakat.

"Terutama sosialisasi, pemeriksaan, dan pemantauan penerapan aplikasi PeduliLindungi," ucapnya.

Menurutnya, berdasarkan survei yang dilakukan Kemendag, tingkat vaksinasi pedagang pasar secara nasional mencapai 62 persen.

"Di pasar Badung tingkat vaksinasi pedagang dan pengelola telah mencapai 100 persen dengan skor indeks pengendalian Covid-19 sebesar 69.***

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah