Usai Ledakan Bom di Pintu Gerbang Gereja Katedral Makassar, Wali Kota Minta Warga Jangan Unggah Foto

- 28 Maret 2021, 12:11 WIB
Polisi meminta warga untuk tidak cemas dan membagikan foto korban ledakan bom di Gereja Katedral Makasar, Sulawesi Selatan, Minggu 28 Maret.
Polisi meminta warga untuk tidak cemas dan membagikan foto korban ledakan bom di Gereja Katedral Makasar, Sulawesi Selatan, Minggu 28 Maret. /ANTARA

PR BOGOR - Setelah ledakan bom yang menghebohkan di depan pintu gerbang Gereja Katedral, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto langsung meninjau lokasi kejadian.

Dia meminta warga untuk tidak cemas dan tidak mengunggah foto apapun terkait kejadian ledakan bom ini.

"Kami meminta kepada warga untuk tetap tenang dan serahkan prosesnya kepada aparat keamanan," kata Moh Ramdhan Pomanto, sebagaimana dikutip PRBogor.com dari Antara News, Minggu, 28 Maret 2021.

Baca Juga: Diduga Bom Bunuh Diri di Depan Gereja Katedral Makassar, HNW: Penting Diusut Tuntas dan Terbuka

Menurut Moh Ramdhan Pomanto, mengunggah foto ke media sosial merupakan upaya pelemahan.

"Kami juga minta warga agar jangan posting gambar-gambar ledakan apalagi korban ledakan," kata dia.

Oleh karena itu, ia mengimbau warga agar tetap bijak menggunakan media sosial, terutama mengunggah gambar.

Baca Juga: Awalnya Kontrol Area Brandgang, Polisi Justru Temukan Bungkusan Berisi Sabu di Lapas Kediri

Wali Kota Makassar juga berharap akibat kejadian ini warganya bisa bersatu dan saling menguatkan.

Lebih lanjut, ia mengajak masyarakat untuk mendukung pihak aparat menangani kasus ini.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah