Mau Nonton Laga Indonesia U-23 Hari Ini? Ini 9 Lokasi Nobar Timnas Gratis di Bogor

- 29 April 2024, 11:30 WIB
Pesepak bola timnas U-23 Indonesia melakukan selebrasi usai menang melawan timnas U-23 Korea Selatan melalui adu pinalti.
Pesepak bola timnas U-23 Indonesia melakukan selebrasi usai menang melawan timnas U-23 Korea Selatan melalui adu pinalti. /Foto: dok. PSSI

PEMBRITA BOGOR - Semifinal AFC Piala Asia U-23 2024 Qatar memasuki babak penting antara Timnas Indonesia U-23 dan Uzbekistan U-23. Pasalnya laga ini jadi penting karena kedua tim bakal berebut satu tiket ke Olimpiade Paris 2024.

Bagi para pecinta sepak bola di Bogor dan sekitarnya, kesempatan untuk menyaksikan pertandingan ini secara bersama-sama dalam suasana yang seru dan meriah telah tersedia.

Di antara 9 tempat nobar (nonton bareng) di Bogor yang telah disiapkan, masyarakat dapat memilih sesuai dengan jarak maupun kenyamanan tempat tersebut.

Berikut 9 tempat nobar di Bogor yang bisa Anda kunjungi untuk menonton pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan U-23.

Lokasi Nobar Timnas U-23 di Bogor

Salah satu tempat nobar yang bisa menjadi pilihan adalah Polres Bogor. Lokasinya terletak di Jalan Tegar Beriman, Tengah, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Ada doorprize juga yang disediakan selama nobar berlangsung.

Tempat nobar ini menawarkan suasana yang aman dan nyaman untuk menonton pertandingan tanpa dipungut biaya.

Tak hanya itu, Stadion Pakansari juga menjadi opsi menarik. Lokasinya berada di Jalan Gor Pakansari No.26, Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Dikelola oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bogor, stadion ini menyediakan tempat nobar gratis dengan atmosfer yang khas.

Selain itu, bagi yang berada di sekitar Kantor Kecamatan Cibinong, mereka juga dapat menikmati nobar secara gratis di Jalan Kayu Manis No. 30 Cirimekar-Cibinong-Bogor. Tempat nobar ini merupakan alternatif yang nyaman dan mudah diakses dan pastinya tidak dipungut biaya alias gratis.

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x