Pengamat Sepak Bola Malaysia Puji Timnas U-23: Mereka yang Terbaik di Asia Tenggara

- 26 April 2024, 18:30 WIB
Suasana kebanggaan melingkupi Tanah Air menyusul kemenangan gemilang yang diraih oleh Timnas Indonesia U-23 atas Korea Selatan dalam perempat final Piala Asia U-23.
Suasana kebanggaan melingkupi Tanah Air menyusul kemenangan gemilang yang diraih oleh Timnas Indonesia U-23 atas Korea Selatan dalam perempat final Piala Asia U-23. /Foto: dok. PSSI/

PEMBRITA BOGOR - Timnas Indonesia U-23 meraih kemenangan gemilang melawan raksasa Asia, timnas Korea Selatan U-23, dalam pertandingan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, pada Jumat dini hari, 26 April 2024. Kemenangan ini menandai lompatan sejarah penting bagi sepak bola Indonesia dan Asia Tenggara.

Menurut pengamat sepak bola Malaysia, Keesh Sundaresan, kemenangan ini adalah indikasi serius naiknya level permainan Garuda Muda.

Sundaresan menyoroti pencapaian Indonesia dalam menjebol gawang Korea Selatan yang sebelumnya kokoh dengan catatan clean-sheet melawan tim-tim kuat seperti Jepang, China, dan Uni Emirat Arab.

"Korea Selatan mencatatkan clean-sheet vs Jepang, China, dan Uni Emirat Arab di babak penyisihan Grup. Tapi, dalam 45 menit pertama vs Indonesia malam ini, mereka kebobolan dua kali (hanya di babak pertama saja)," ujar Sundaresan.

Pengamat Malaysia: Indonesia Telah Mencetak Sejarah!

Pertandingan melawan Korea Selatan bukanlah sembarang pertandingan bagi Garuda Muda.

Meskipun Korea Selatan berhasil menyamakan kedudukan, Garuda Muda tetap menunjukkan ketangguhan hingga babak tambahan dan akhirnya memenangkan pertandingan melalui adu penalti.

"Sejarah berhasil diciptakan Indonesia! Menikmati hasil luar biasa ini, tidak ada yang bisa mengalahkan aliran ekstasi dan adrenalin yang akan mengalir melalui setiap penggemar sepak bola Indonesia malam ini," ujar Sundaresan mengapresiasi pencapaian timnas Indonesia.

Baca Juga: Shin Tae-Yong Yakin Sejak Awal Timnas Bakal Tembus Semifinal Piala Asia U-23

Dukungan penuh pun datang dari Sundaresan untuk Garuda Muda. "Terbang tinggi, sang Garuda Muda! Ke Semifinal," tutupnya dengan semangat.

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x