Bupati Bogor Rotasi Sejumlah Pejabat Pemkab Bogor untuk Percepat Akselerasi Pembangunan, Ini Daftarnya

- 11 September 2023, 12:30 WIB
Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama lingkup Pemkab Bogor, yang berlangsung di Pendopo Bupati Bogor, Jumat (8/9/23) /Diskominfo Kabupaten Bogor
Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama lingkup Pemkab Bogor, yang berlangsung di Pendopo Bupati Bogor, Jumat (8/9/23) /Diskominfo Kabupaten Bogor /Rudi Hartono/

PEMBRITA BOGOR – Bupati Bogor Iwan Setiawan merotasi sejumlah Pejabat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor untuk percepat akselerasi pembangunan di Kabupaten Bogor.

Dalam pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemkab Bogor, yang dilakukan di Pendopo Bupati Bogor, Jumat, 8 September 2023, Bupati Bogor Iwan Setiawan secara resmi merotasi pejabat eselon II di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor.

Bupati Bogor Iwan Setiawan menyampaikan bahwa rotasi Pejabat Pimpinan Tinggi  Pratama di Kabupaten Bogor ini telah melalui proses pertimbangan berdasarkan asesmen sesuai dengan ketentuan dan peraturan per undang-undangan yang berlaku.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Nongkrong di Bogor, Ada yang Kayak di Eropa Loh

"Saya harap penugasan ini dapat menjadi kesempatan untuk mengabdikan kemampuan terbaik saudara dalam menjalankan birokrasi, melaksanakan pembangunan demi melayani masyarakat Kabupaten Bogor," kata Iwan Setiawan dalam sambutannya.

Dijelaskan juga oleh Bupati Kabupaten Bogor bahwa kerja cepat menjadi satu keharusan dalam menjalankan tugas demi tercapainya percepatan realisasi program kegiatan strategis Kabupaten Bogor.

Percepatan akselerasi pembangunan perlu dilakukan karena kalender kerja tahun 2023 secara efektif hanya tersisa kurang lebih empat bulan lagi hingga Desember 2023.

Baca Juga: Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin Optimistis Kereta Cepat Dorong Pertumbuhan Ekonomi Jabar

"Saya minta kepada pejabat yang baru saja dilantik untuk bekerja cepat, tingkatkan koordinasi, pengendalian dan pengawasan terhadap program pembangunan untuk mendorong akselerasi pencapaian target pembangunan daerah," jelas Bupati Bogor.

Dalam kesempatan tersebut, Iwan Setiawan juga meminta dukungan penuh dari seluruh jajaran perangkat daerah, dengan merapatkan barisan perkuat sinergi, kolaborasi, kerja keras dan kerja cerdas untuk mewujudkan pencapaian target pembangunan daerah menuju masyarakat Kabupaten Bogor sejahtera.

"Kepada pejabat yang baru dilantik jalankan tugas dengan amanah dan penuh tanggung jawab," lanjut Iwan.

Baca Juga: Begini Cara Daftar Seleksi CPNS & PPPK 2023 yang Dibuka September Ini

Berikut Data Rotasi Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Pemkab Bogor 2023

Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan merotasi pejabat Pemkab Bogor.
Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan merotasi pejabat Pemkab Bogor. jabarprov.go.id

1. Ir. SURYANTO PUTRA, M.Si

Jabatan baru: Asisten Perekonomian dan Pembangunan

2. AJAT ROCHMAT JATNIKA, ST, M.Si

Jabatan baru: Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah

Baca Juga: Butuh Healing? Berikut 7 Rekomendasi Wisata Alam di Indonesia Terbaik dan Menakjubkan untuk Liburan 2023

3. TEUKU MULYA, S. T, M.T

Jabatan baru: Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan

4. Drs. ADE JAYA MUNANDI, S.H, M.H

Jabatan baru: Asisten Administrasi Umum

5. SIGIT WIBOWO, S.H, M.Si

Jabatan baru: Inspektur

 Baca Juga: Sejarah Kota Bogor Tempo Dulu dari Kerajaan Pajajaran hingga Masa Modern

6. ASEP MULYANA SUDRAJAT, S.H

Jabatan baru: Kepala Dinas Ketahanan Pangan

7. R. IRWAN PURNAWAN, S.H, M.H, M.Kn

Jabatan baru: Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu

8. ADE HASRAT, S.IP, M.Si

Jabatan baru: Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah

Baca Juga: Bukan Puncak Bogor, Ini Daerah Terdingin di Jawa Barat yang Jadi Favorit Buat Healing

9. Dra. NURHAYATI, M.Si

Jabatan baru: Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan.

Dapatkan update berita pilihan seputar Bogor, Jawa Barat, nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Editor: Muhammad Rizky Suryana

Sumber: Diskominfo Kabupaten Bogor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah