Inilah Alasan Kenapa Puncak Selalu Laris Manis saat Liburan Tiba

- 24 Mei 2022, 17:57 WIB
Ilustrasi - Villa Puncak di Bogor menawarkan keindahan pemandangan.
Ilustrasi - Villa Puncak di Bogor menawarkan keindahan pemandangan. /Antara

Bagi warga Ibu Kota, Puncak Bogor memang jadi lokasi wisata yang sempurna. Selain suasananya memang pas untuk jadi destinasi wisata, jarak dari Jakarta ke Bogor juga tidak terlalu jauh.

Pilihan transportasi juga sangat beragam, bisa menggunakan kendaraan pribadi, travel, bus, sampai dengan kereta api.

Baca Juga: 5 Fakta Jembatan Gantung Terpanjang di Dunia yang akan Dibangun di Puncak Bogor

Bahkan jika memanfaatkan kereta api, harga tiket Jakarta ke Bogor murah meriah, hanya Rp5.000 saja.

Jika Anda dan keluarga berencana untuk liburan dengan mengendarai mobil, jaraknya dari Jakarta bisa ditempuh kurang lebih satu jam perjalanan.

Namun karena seringkali macet di perjalanan, selalu sediakan minuman yang cukup di dalam kendaraan. Jangan lupa juga periksa kondisi kendaraan supaya bisa melenggang dengan lancar sampai nanti pulang lagi.

Baca Juga: Wow! Jembatan Gantung Terpanjang di Dunia Bakal Ada di Puncak Bogor

Lokasi Self Healing yang Sempurna

Puncak, Bogor juga merupakan lokasi self healing yang sempurna. Selain cuacanya yang enak, pemandangan yang ditawarkan juga sangat memikat hati.

Banyak sekali pemandangan hijau, pegunungan, dan ditambah lagi aktivitas warga setempat yang mungkin akan jarang ditemui di kota besar.

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah