Viral Pengakuan Warga Bandung Dicaci Maki hingga Diusir Warga karena Positif Covid-19

- 23 Juni 2021, 11:00 WIB
Utas viral di Twitter berisi pengakuan seorang warga Bandung yang diusir dan dicaci maki warga karena positif Covid-19.
Utas viral di Twitter berisi pengakuan seorang warga Bandung yang diusir dan dicaci maki warga karena positif Covid-19. /Twitter.com/@Serpentine6666/

"FYI kami gapernah sama sekali keluar dr rmh, buka jendela atau buka pintu pun GAK PERNAH. Tolong plis gw gemetaran bgt karna dikonfron rame2 ditunjuk2 dimaki2," tutur dia.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Buku Harian Seorang Istri Rabu, 23 Juni 2021: Dewa Ikuti Rencana Kevin, Pasha Buka Hati?

Sang pembuat utas membagikan video bagaimana kondisi rumahnya. Terlihat beberapa orang mengenakan APD datang dan meminta identitas termasuk nomor HP.

Sementara, beberapa orang lain tampak berdiri di luar pagar.

Setelah mengalami kejadian tersebut, sang pembuat utas menunjukkan kondisi dirinya yang gemetar dan berada dalam kondisi menangis.

Baca Juga: Heboh Tudingan Film Nussa Promosikan Taliban, Angga Sasongko Pamer Surat Undangan Apresiasi dari BIFAN Korea

"Gw bingung bgt takut bgt gemetaran bgt," tulis dia.

Dia bercerita bahwa sang ibu dimaki-maki oleh warga karena positif Covid-19, namun sayang tidak sempat merekam kejadian tersebut karena terkejut.

"GW NYESEL KENAPA PAS IBU GW DIMAKI2 GW GA VIDEOIN TP GW KAGET DAN TAKUT BGT GABISA MIKIR," tulis dia.***

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah