KBRI Tokyo Rayakan HUT RI Ke-76 Dengan Pementasan Wayang Kulit Berbahasa Jepang

- 16 Agustus 2021, 09:26 WIB
KBRI Tokyo Rayakan HUT RI-76.
KBRI Tokyo Rayakan HUT RI-76. /Tangkapan layar YouTube Kbritokyo/

PR BOGOR - Berbagai cara unik dilakukan oleh para masyarakat Indonesia yang tinggal di luar negeri dalam Perayaan hari ulang tahun kemerdekaan RI ke-76.

Salah satunya dari pihak Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Tokyo, Jepang. mereka menyambut peringatan tersebut dengan melakukan pementasan Wayang Kulit secara virtual.

Namun yang uniknya adalah pementasan wayang kulit tersebut dilakukan secara virtual dan menggunakan bahasa Jepang. pementasan tersebut dilakukan di Wisma Duta RI di Tokyo, pada hari Minggu 15 Agustus.

Dikutip PikiranRakyat-Bogor.com dari Antara, Pementasan wayang kulit secara virtual ini berlakon Dewa Ruci, dan penampilan tersebut ditampilkan oleh Ki Dalang Rofit Ibrahim dari grup HanaJoss dengan iringan grup gamelan Lambang Sari.

Baca Juga: Perhatikan, 5 Hal Ini Tidak Pantas Kamu Bagikan di Media Sosial

Mengambil cerita Dewa Ruci, Duta Besar RI untuk Jepang Heri Akhmadi mengatakan. Karena filosofi Dewa Ruci itu sangat dalam bercerita tentang pencarian makna hidup.

Selain itu juga ada harapan lain yakni dapat mempererat hubungan Jepang degan Indonesia sebagai bangsa yang melestarikan tradisi, filosofi dan warisan budaya.

"Indonesia dan Jepang dikenal sebagai bangsa yang memiliki filosofi hidup yang mendalam. Lakon Dewa Ruci berkisah tentang pencarian makna hidup. Semoga ini semakin mempererat tali persaudaraan masyarakat Indonesia dan Jepang sebagai bangsa yang melestarikan tradisi, filosofi dan warisan budaya," ujar Heri.

Pementasan wayang kulit tersebut, selain digelar secara virtual ternyata juga dihadiri langsung oleh Direktur Jenderal/Asisten Menteri Urusan Global Kementerian Luar Negeri Jepang Keiichi Ono, mantan Dubes Jepang untuk Indonesia Ishii Masafumi, serta para pemimpin perusahaan dan asosiasi bisnis Jepang.

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x