Usai Sama-sama Tunjuk Pengacara, Ruben Onsu Resmi Gugat Cerai Sarwendah

- 12 Juni 2024, 16:00 WIB
Sarwendah dan Ruben Onsu saat menghadiri wisuda anaknya, Bertrand Peto Putra Onsu.
Sarwendah dan Ruben Onsu saat menghadiri wisuda anaknya, Bertrand Peto Putra Onsu. /Foto: Instagram/@sarwendah29

PEMBRITA BOGOR - Presenter Ruben Onsu resmi menggugat cerai istrinya, Sarwendah Tan. Kabar ini mencuat setelah berkas perceraian mereka terdaftar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Berdasarkan informasi dari situs resmi PN Jakarta Selatan, gugatan cerai tersebut tercatat dengan nomor perkara 551/Pdt.G/2024/PN JKT.SEL dan didaftarkan pada 10 Juni 2024 oleh pengacara Ruben Onsu, Minola Sebayang.

Pihak pengadilan telah mengonfirmasi adanya gugatan ini. "Benar, gugatan terdaftar dengan nomor perkara 551. Majelis hakim yang menangani perkara ini adalah Djuyamto, Agung Sutomo Thoba, dan Arif Budi Cahyono," kata T. Marbun, Humas II PN Jakarta Selatan.

Sidang pertama perceraian Ruben Onsu dan Sarwendah dijadwalkan berlangsung pada 9 Juli 2024. Rumor mengenai keretakan rumah tangga pasangan ini telah lama beredar di kalangan netizen.

Penyebab Ruben Onsu Gugat Cerai Sarwendah

Dugaan semakin kuat setelah Ruben dan Sarwendah sama-sama menunjuk pengacara untuk menangani masalah rumah tangga mereka, yang disebut cukup serius hingga tidak bisa diselesaikan secara pribadi.

Dalam sebuah pertemuan yang dihadiri oleh kedua belah pihak dan pengacaranya, Ruben dan Sarwendah membahas kelanjutan hubungan mereka.

Pengacara Sarwendah, Chris Sam Siwu, menyatakan bahwa pertemuan tersebut hanya membahas hal-hal umum dan tidak menyentuh persoalan spesifik.

"Pertemuan dengan pengacara Ruben berlangsung singkat dan hanya membahas hal-hal umum," ujarnya.

Chris juga menambahkan bahwa Sarwendah berkomitmen untuk tetap menjadi ibu yang baik bagi anak-anaknya.

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah