Film Dokumenter Skandal Burning Sun Rilis: Viral Seungri Eks BIGBANG Ancam Seorang Wanita

Tayang: 20 Mei 2024, 12:00 WIB
Editor: Tim Pembrita Bogor
Seungri eks Bigbang ketahuan menarik dengan kasar tangan seorang wanita dalam film dokumenter Burning Sun.
Seungri eks Bigbang ketahuan menarik dengan kasar tangan seorang wanita dalam film dokumenter Burning Sun. /Foto: allkpop

PEMBRITA BOGOR - Dokumenter kontroversial yang dirilis oleh BBC pada Minggu 19 Mei 2024 telah mengguncang dunia K-Pop dengan mengungkap keterlibatan beberapa idol dalam skandal Burning Sun.

Salah satu sorotan utamanya adalah video yang memperlihatkan Seungri, mantan anggota BIGBANG yang perlakukan seorang wanita dengan kasar, memaksanya untuk ikut bersamanya meskipun terlihat jelas bahwa wanita tersebut tidak mau.

Dalam video tersebut, Seungri terlihat emosi dan menunjukkan gestur kekerasan terhadap wanita tersebut, sementara suara tawa dari pria-pria lain terdengar di belakang kamera.

Seungri memiliki pengaruh yang sangat besar, seperti yang diungkapkan oleh jurnalis Kang Kyung Yoon, "Di dunia ini, Seungri seperti bos."

Seungri Punya Kedekatan dengan Pebisnis Klub Malam Gangnam

Dokumenter juga mengungkap bagaimana Seungri menggunakan kedekatannya dengan polisi dan investor untuk menjadi pemain utama dalam bisnis klub malam Gangnam yang menguntungkan.

Jaksa Agung Polisi diduga membantu melindungi bisnis mereka. Seungri disebut bermitra dengan pengusaha kaya dari grup obrolan dan melibatkan teman-teman terkenalnya.

Baca Juga: Terbukti Bersalah, Seungri Mantan Personel BIGBANG Divonis 3 Tahun Penjara

"Bersama Jung dan Choi, mereka menciptakan tempat minum sendiri yang disebut Mildang Pocha. Banyak orang mengunjungi tempat itu dan aku memahami penjualannya sangat tinggi," ungkap jurnalis Kyung Yoon.

Skandal Burning Sun menyoroti masalah yang lebih dalam dalam industri hiburan Korea Selatan, termasuk penyalahgunaan kekuasaan dan korupsi.

Halaman:

Tags

Terkini

Trending

Berita Pilgub