7 Gaya Pacaran Artis Zaman Baheula yang Jadi Panutan

- 26 Januari 2023, 18:40 WIB
Gaya pacaran artis zaman dahulu, Maudy Koesnadi.
Gaya pacaran artis zaman dahulu, Maudy Koesnadi. /Gundalas Gallery/Instagram

PEMBRITA BOGOR - Gaya pacaran artis zaman dulu memang jauh berbeda dengan orang-orang di era digital masa kini.

Tentunya perbedaan ini terjadi karena banyaknya perkembangan teknologi selama 10 tahun belakangan.

Meski zaman telah berubah, gaya pacaran artis zaman dulu tetap bisa diterapkan hingga kini. Apalagi tak sedikit di antara mereka yang tetap awet hingga ke jenjang pernikahan.

Baca Juga: Bikin Merinding, Jamur The Last of Us Siap Menginfeksi Layar Pencarian Google

Apa saja kaidah yang bisa dipetik dan cocok jadi panutan? Ini dia sederet artis yang mencontohkan gaya berpacaran positif.

1. Mengajak Komitmen

Gaya pacaran artis zaman dahulu, Marini Zumarnis.
Gaya pacaran artis zaman dahulu, Marini Zumarnis. Instagram

Pekerjaan sebagai artis di dunia hiburan memang tak mudah. Apalagi jika mereka mendapatkan project film yang mengharuskan untuk berhubungan dekat dengan lawan main.

Marini Zumarnis dan Denny Wardhana yang hubungannya tetap awet hingga puluhan tahun. Keduanya menikah sejak tahun 1998 dan tak pernah diterpa gosip miring meski aktif terlibat di berbagai film.

Baca Juga: Profil dan Biodata Aura Myzll, Cewek Cantik Jago Main PUBG Mobile

Contoh yang sama juga ditunjukkan oleh pasangan aktor aktris Ikang Fawzi dan Marissa Haque.

Kedua figur ini mulai berhubungan sejak membintangi film 'Tinggal Landas Buat Kekasih' yang rilis tahun 1984. Komitmen itu pun terus dijaga meski Ikang dan Marissa telah membintangi banyak film berbeda.

2. Gaya Pacaran Artis Zaman Dulu yang Saling Support

Gaya pacaran artis zaman dulu Anjarsmara.
Gaya pacaran artis zaman dulu Anjarsmara. Instagram

Hubungan asmara yang awet tentunya harus disertai dengan sikap saling support dari kedua belah pihak. Hal ini diperlihatkan oleh Diah Permatasari dan Anton Wahyu Jamitko yang telah berpacaran dalam waktu lama.

Kemesraan dua figur ini tampak dalam foto lawas yang menunjukkan momen saat Diah menghadiri acara wisuda Anton di tahun 1992.

Baca Juga: Duh Kemenkes Tetapkan Bogor KLB Campak, Waspadai Gejalanya!

Pernikahan mereka diadakan pada tahun 1997 dan tetap awet mesra hingga kini.

3. Ungkapan Perhatian dan Cinta

Gaya pacaran artis zaman dahulu, Jeremy Thomas.
Gaya pacaran artis zaman dahulu, Jeremy Thomas. Instagram

Hubungan yang awet, kompak, dan tetap mesra juga ditunjukkan oleh para artis zaman dulu. Misalnya pasangan Ina Thomas dan Jeremy Thomas yang tetap rukun tanpa terpaan gosip walau sudah puluhan tahun membangun rumah tangga.

Armand Maulana - Dewi Gita juga turut jadi contoh pasangan artis yang kerap menunjukkan perhatian dan cinta.

Baca Juga: Terciduk Hendak Maling Motor di Parkiran Minimarket, Pemuda di Bogor Tondongkan Senjata

Bahkan kisah keduanya turut kekal dalam lagu-lagu yang dinyanyikan oleh Armand. Sebut saja lagu yang berjudul ’11 Januari’ milik Gigi Band.

4. Gaya Pacaran Artis Zaman Dulu Produktif Bersama

Gaya pacaran artis zaman dahulu, Anjasmara.
Gaya pacaran artis zaman dahulu, Anjasmara. Instagram

Hubungan asmara tak melulu soal cinta. Hal ini tampak pada kekompakan Anjasmara dan Dian Nitami yang sering jadi langganan cover majalah. Pacaran sambil cari duit, lumayan ges!

Selain itu pasangan artis yang juga sering produktif bersama disematkan pada Addie MS dan Memes.

Baca Juga: Kuota Haji Indonesia 2023 Meningkat, Masa Tunggu Calon Jemaah Kabupaten Bogor Masih 47 Tahun

Pasangan ini memang sama-sama bekarier di bidang seni musik hiburan. Keduanya sering melakukan kolaborasi pada karya-karya lagu dan pertunjukan.

5. Perhatian nyata

Gaya pacaran artis zaman dahulu, Maudy Koesnadi.
Gaya pacaran artis zaman dahulu, Maudy Koesnadi. Instagram

Cinta tak cuma diucapkan lewat kata-kata, namun juga ditunjukkan dalam tindakan nyata. Seperti Erik Meijer yang kerap kali menyempatkan diri untuk menemani Maudy Koesnadi di lokasi syuting.

Ikuti informasi lengkap dan menarik lainnya seputar Bogor, Jawa Barat, dan berita nasional hanya di Google News Pikiran Rakyat Bogor.***

Editor: Ina Yatul Istikomah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah