5 Selebriti Korea Selatan yang Punya Channel YouTube Pribadi, Mulai dari Lee Min Ho hingga Park Min Young

- 8 Maret 2021, 14:01 WIB
Lee Min Ho.
Lee Min Ho. /Koreaboo/

PR BOGOR - Beruntung bagi para penggemar jika aktor atau aktris yang digemarinya memulai saluran YouTubenya sendiri.

Ketika mereka bergabung, kita bisa melihat lebih banyak tentang kepribadiannya di luar karakter yang mereka gambarkan melalui film dan karya Kdrama lainnya.

Dilansir dari laman Soompie, yuk simak deretan aktor terkenal Korea Selatan yang mempunyai channel YouTube mereka sendiri.

Baca Juga: Soroti KLB Partai Demokrat, Ruhut: Kelamaan Bergaul Dengan Kadrun Sih Ya, Tunggu Saja Hasil Akhirnya

1. Jung II Woo (1DAY1LWOO)

Jung II Woo memiliki konten YouTube yang cukup menghibur dengan siaran langsung, vlog, dan kolaborasi-kolaborasi dengan para selebriti Korea lainnya.

Jung II Woo bergabung dengan YouTube sekitar tiga bulan lalu. Ia pun selalu mengunggah makanan-makanan enak yang bisa menggugah selera para penontonnya.

Baca Juga: Bikin Penasaran, Ini Bocoran Love Alarm Season 2 yang Dibagikan para Aktornya

2. Shin Se Kyung (sjkuksee)

Aktris Shin Se Kyung masuk ke dalam daftar selebriti Korea Selatan yang memiliki jumlah penonton yang tinggi.

Bergabung dengan YouTube sejak September 2018, Shin Se Kyung memiliki beragam konten yang menyenangkan secara estetika.

Baca Juga: Sering Disebut 'Pelakor' Senior, Mayangsari Akhirnya Angkat Bicara: Pasti Dilihatnya dari Sudut yang Negatif

Isi konten YouTube Shin Se Kyung seperti vlog dan sesi tanya jawab hingga segmen memasak.

3. Lee Min Ho (leeminho film)

Unggahan pertama pada siaran YouTubenya yakni membawa penggemar dalam perjalanan karier aktingnya yang kaya dan mapan.

Baca Juga: Vaksinasi Serentak 3.000 ASN Kemenag, Gus Yaqut: Ini Ikhtiar Kita Bersama

Pada dasarnya, konten YouTube Lee Min Hoo menampilkan keterampilan produksi dan pengarahan kreatifnya yang luar biasa.

Lee Min Ho hingga saat ini selalu setiap menyapa penggemarnya dengan saluran yang fokus pada film atau terdiri dari 'Movielog'.

4. Han Ye Seul (Han Ye Seul is)

Baca Juga: Partai Demokrat Pimpinan AHY Resmi Laporkan KLB Deli Serdang ke Kemenkumham

Han Ye Seul mengisi konten-konten YouTubenya dengan rutinitas olahraga, kiat mode, saran diet, dan banyak lagi.

Han Ye Seul mulai mempunyai akun YouTube sejak 2019 lalu.

Bagian terbaiknya, Han Ye Seul selalu berbagi bagian nyata dari kehidupan sehari-harinya, meski dirinya seorang aktris.

Baca Juga: Review Scarlett Whitening Brightly Ever After Day & Night Cream, Beneran Ampuh gak sih?

5. Sung Hoon (Sunghoon's Date Who?)

Sung Hoon mengisi konten-konten YouTubenya banyak dengan segmen soal kencan.

6. Ji Chang Wook (Jichangwook)

Baca Juga: Sikap AHY Jika Bertemu Pasukan KSP Moeldoko di KemenkumhamSetelah kembali dari militer, Ji Chang Wook mengisi konten-konten YouTubenya dengan Cover lagu, kegiatan di balik layar acara penghargaan, cuplikan darya film atau drama yang diperankannya, dan konten hiburan di tempat umum.

7. Park Seo Joon (Record PARK's)

Park Seo Joon kerap menikmati konten sesi tanya jawab. Namun ia juga tetap mengupload konten-konten seperti ASMR, mukbangs, video anjingnya, dan bahkan perayaan.

Baca Juga: Tottenham vs Crystal Palace: Gareth Bale Tampil Menggila, Real Madrid Menyesal?

8. Park Min Young (Just Parkminyoung)

Park Min Young memiliki konten yang lucu dan ceria, menggambarkan kepribadiannya sehari-hari.

Meski terakhir mengunggah video enam bulan yang lalu, namun Anda dapat menikmati video terakhirnya yang tengah melakukan perjalanan. ***

Editor: Yuni

Sumber: Soompi dan Berbagai Sumber.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah