Resep Steak Gyukatsu ala Devina Hermawan, Pakai Bahan Sederhana Lengkap dengan Sausnya

13 Agustus 2021, 16:45 WIB
Resep dan bahan membuat steak Gyukatsu ala Devina Hermawan /Tangkapan layar YouTube.com/Devina Hermawan

PR BOGOR - Gyukatsu atau yang bisa dikenal sebagai beef katsu merupakan olahan makanan asal Jepang.

Gyukatsu ini sama seperti Chicken Katsu bedanya hanya di daging yang digunakan yakni daging sapi.

Gyukatsu biasanya disajikan dengan semangkuk nasi hangat beserta irisan kol segar sebagai salad.

Tak hanya itu, ada juga Gyukatsu yang dihidangkan bersama sup rumput lau khas Jepang untuk menambah kenikmatan pada saat makan.

Baca Juga: Sukses dengan Debut Solonya, D.O EXO Kini Dapat Tawaran Jadi Pemeran Utama drama True Swordsmanship

Cara menikmati Gyukatsu ada dua cara, yang pertama dihidangkan matang dan kedua dihidangkan setengah matang namun harus memanggangnya lagi.

Untuk menikmati Gyukatsu, kita perlu mendatangi restoran Jepang yang menyediakan menu ini.namun karena saat ini PPKM level 4 diperpanjang.

Kemungkinan kita hanya bisa memesannya melalui platform online. sebenernya tanpa perlu memesan atau beli di restoran kita bisa loh membuatnya.

Bahkan bahan-bahan juga bisa kita temui di pasaran, yuk intip resepnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta, Sabtu 14 Agustus 2021: Cancer, Leo, Virgo, Scorpio, Cek Peruntungan Asmaramu!

Sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bogor.com dari YouTube Devina Hermawan, berikut ini resep hingga bahan-bahanya.

Resep Gyukatsu (untuk 1-2 porsi)

Bahan marinasi:
300 gr daging Wagyu/wagyu meltique sirloin
1 butir telur
1/4 sdt garam
1/4 sdt lada hitam
Tepung terigu protein sedang
Tapung panko

Japanese BBQ saus:
150 gr saus tomat
1 sdm saus sambal
70 gr bawang bombai, cincang
2-3 siung bawang putih, cincang
30 ml jus nanas
30 ml jus jeruk
2 sdm minyak
100 ml air
1/2 sdt penyedap
1/2 sdt gula

Baca Juga: Spoiler dan Jadwal Tayang Drama Korea You Raise Me Up yang Dibintangi Yoon Si Yoon hingga Hani EXID

Nego Shio:
5 batang daun bawang iris, (lebih banyak irisan di bagian putih)
1/3 sdt garam
1/4 sdt merica
1/4 sdt penyedap
1 sdm mirin
1-2 sdt jus lemon
2 sdm minyak wijen
1 sdm minyak goreng

Pelengkap:
Kol, iris rendam air es
Timun Jepang, iris
Tomat Cherry
Nasi

Cara membuatnya:

1. Untuk saus Japanese BBQ, Panaskan minyak,lalu tumis bawang bombai dan bawang putih hingga wangi, jika sudah tambah saus tomat, saus sambal,jus nanas, jus jeruk dan air setelah itu aduk.
2. Tambahan penyedap dan gula, aduk rata
3. Untuk Nego Shio, campurkan daun bawang,garam,merica, penyedap,mirin dan jus lemon lalu aduk rata.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu Solo Jungkook BTS My Time yang Masuk dalam Penjualan Lagu Digital Dunia Billboard

4. Panaskan minyak wijen dan minyak goreng, lalu campurkan ke dalam Nego Shio, aduk rata
5. Kemudian untuk daging, keringkan daging lalu beri sedikit garam dan lada hitam, lalu lumuri dengan tepung kering, ratakan.
6. Selanjutnya, Masukkan daging kedalam kocokan telur kemudian ketepung roti
7. Panaskan minyak, goreng hingga kuning keemasan,jika sudah angkat tiriskan kemudian potong-potong.
8. Siapkan piring, masukkan potongan daging, lalu pinggirannya diberikan irisan kol, timun dan tomat Cherry

Sebenarnya sudah jadi hanya saja, jika merasa kurang suka Gyukatsu yang setengah matang bisa langsung dipanaskan kembali di wajan hingga kedua sisi matang

9. Gyukatsu siap disajikan.***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler