Bagaimana Cara Membeli Materai Elektronik? Berikut Ini 6 Langkah-langkah Mudah dan Linknya

- 26 Desember 2022, 12:54 WIB
Bagaimana Cara Membeli Materai Elektronik ? Berikut Ini 6 Langkah-langkah Mudah dan Linknya
Bagaimana Cara Membeli Materai Elektronik ? Berikut Ini 6 Langkah-langkah Mudah dan Linknya /Instagram/@ditjenpajak/

PR BOGOR - Masyarakat saat ini sudah seharusnya semakin dekat dengan teknologi digital atau online.

Bagaimana tidak, saat ini hampir semua keperluan masyarakat telah berbasis digital.

Hal itu membuktikan bahwa transformasi digital makin nyata.

Salah satu yang sering dibutuhkan oleh berbagai lapisan masyarakat adalah materai dan kini materai pun sudah berbentuk elektronik.

Baca Juga: 3 Tanda Pasanganmu Orang yang Tepat, Mereka Meluangkan Waktu untuk Kamu

Materai elektronik tersebut telah resmi dirilis oleh Kementerian Keuangan.

Masyarakat atau pengguna materai elektronik juga bisa tanda tangan digital.

Di informasikan bahwa meterai elektronik ini aman dan mudah digunakan pada dokumen yang terutang bea meterai.

Kemudian, untuk membeli materai ini tidak perlu ke toko-toko penjual alat tulis kantor atau ke tempat photocopy. Cukup beli melalui laman pos.e-materai.co.id.

Baca Juga: Hari Ini Ulang Tahun Ke 25, Prilly Latuconsina Terharu Dapat Video Ucapan dari Fansnya

Berikut cara mudah membeli materai elektronik di linknya:

1. Buka laman pos.e-materai.co.id kemudian klik menu "BELI E-MATERAI"

2. Login dengan memasukan emali dan pasword. Jika baru pertama kali maka klik "Daftar di sini"

3. Pilih tipe pemilik akun dan lanjutkan dengan unggah KTP.

4. Isi data diri yang dibutuhkan.

Baca Juga: LINK NONTON Yumi's Cells Episode 9 Sub Indo: Hubungan Yumi dan Koo Woong Terancam Berakhir

5. Masukan kode OTP yang dikirimkan melalui SMS ke nomor ponsel Anda, untuk validasi.

6. Setelah validasi, lalu lakukan pembelian e-materai sesuai keinginan.

Demikian tata cara membeli materai elektronik, sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Bogor.com dari akun Instagram @kemenkominfo, pada Senin, 26 Desember 2022.***

Editor: Tim PR Bogor

Sumber: Instagram @kemenkominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x