Kalahkan Tim China, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Sabet Medali Emas Pertama di Olimpiade Tokyo 2020

- 2 Agustus 2021, 14:40 WIB
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu sumbang mendali emas pertama untuk Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu sumbang mendali emas pertama untuk Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020. /Instagram @timindonesiaofficial/

PR BOGOR - Medali emas yang ditunggu-tunggu ratusan juta rakyat Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020, akhirnya datang juga.

Pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil meriah medali emas Olimpiade Tokyo 2020 usai partai final melawan ganda putri China Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Pertandingan badminton Olimpiade Tokyo 2020 berlangsung di Tokyo, pada Senin, 2 Agustus 2021.

Ini merupakan prestasi yang sangat membagakan dan bersejarah, pasalnya pasangan ini menjadi ganda putri pertama Indonesia yang menembus final di ajang Olimpiade.

Baca Juga: Link Streaming dan Sinopsis Pinocchio Episode 9 di NET TV Malam Ini, Terungkap Kasus Masa Lalu Ayah Dal Po

Dalam pertandingan final badminton ganda putri yang bergulir selama 55 menit itu, Greysia/Apriyani memetik kemenangan dalam dua gim dengan skor 21-19, 21-15, seperti dilansir laman BWF.

Chen/Jia merebut poin pembuka pada gim pertama. Namun mereka dapat disusul oleh Greysia/Apriyani dan kedudukan imbang 1-1.

Setelah itu, Greysia Polii/Apriyani Rahayu berbalik unggul dan meraih poin-poin berikutnya, dengan kondisi Chen/Jia yang terus menempel ketat.

Baca Juga: 42 Atlet NPCI Kabupaten Bogor Perkuat Kontingen Jawa Barat Jelang Peparnas 2021

Kedua pasangan itu kembali imbang 12-12. Greysia/Apriyani meningkatkan tempo permainan. Mereka unggul dan memperlebar jarak 19-14 dengan Chen/Jia.

Lawannya berusaha mengejar. Namun Greysia/Apriyani lebih cepat mengamankan poin-poin terakhir, sehingga merebut gim pertama 21-19.

Pada game kedua, giliran Greysia/Apriyani yang mencuri poin pembuka. Namun mereka berdua lagi-lagi imbang 1-1. Beruntung, pasangan nomer dua dunia ini banyak membuat kesalahan, sehingga Greysia/Apriyani unggul dan terus menambah poin-poin berikutnya.

Semakin memimpin, Greysia/Apriyani melepaskan smash terakhir dengan penuh percaya diri dan menutup laga tersebut dengan kemenangan 21-15.

Baca Juga: Anak-anak Diklaim Bisa Alami Komplikasi Parah Akibat Covid-19, Begini Penjelasan Ahli Epidemiologi

Dengan hasil tersebut, maka Greysia/Apriyani dapat membawa pulang medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

Indonesia masih memiliki tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting yang akan berjuang memperebutkan medali perunggu melawan pemain peringkat 58 asal Guatemala Kevin Cordon pada pukul 18.00 WIB.***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x