Hasil Semi Final Liga Champions: Manchester City Kandaskan Perlawanan PSG, Unggul Agregat 4-1

5 Mei 2021, 07:05 WIB
Hasil laga leg kedua Liga Champions Manchester CIty vs PSG dini hari tadi 5 Mei 2021. Manchester City unggul agregat 4-1 atas PSG. /REUTERSPhil Noble

PR BOGOR - Lanjutan Liga Champions leg kedua mempertemukan Manchester City vs PSG Rabu 5 Mei 2021 dini hari tadi WIB.

Manchester City berhasil melaju ke final usai mengandaskan perlawanan PSG dengan skor 2-0.

Manchester City unggul agregat 4-1 atas PSG.

Baca Juga: Ramalan 6 Tanda Zodiak Cinta 5 Mei 2021: Aries Punya Konsekuensi, Gemini Kejar Doi, Pisces dan Taurus?

City menang atas PSG yang bermain dengan 10 orang pemain.

Gol pertama dari City datang dari Riyad Mahrez.

Tepatnya pada menit ke-11 Riyad Mahrez berhasil melesakkan bola ke gawang PSG yang dikawal Keylor Navas.

Baca Juga: Ridwan Kamil Akui Sempat Jerawatan Gara-gara Omongan Warga, Ini Cara Kang Emil Jadi Pemimpin yang Baik

Angel Di Maria punya peluang emas ketika berhasil merebut bola dari pemain City, namun sayang tendangannya masih tipis berada di sisi kanan gawang City.

Skor 1-0 bertahan sementar di babak pertama.

Memasuki babak kedua, jual beli serangan terus terjadi.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 5 Mei 2021: Andin Korbankan Semuanya Demi Aldebaran

Tepatnya pada menit ke-62, Riyad Mahrez berhasil mencetak gol keduanya.

Mahrez berhasil memanfaatkan umpan yang diberikan oleh Phil Foden.

Skor 2-0 untuk City.

Baca Juga: Materi Kultum Ramadhan 5 Mei 2021: Tiga Tanda Malam Lailatul Qadar Telah Datang

Disaat PSG butuh gol untuk menyamakan kedudukan, justru pada menit ke-69 PSG harus bermain dengan 10 pemain.

Angel Di Maria mendapat kartu merah setelah terlihat menginjak kaki dari Fernandinho.

Pada menit ke-77 Phil Foden nyaris menambah keunggulan City, tapi tendangannya masih membentur mistar gawang PSG.

Baca Juga: Berikut 8 Titik Penyekatan Mudik Lebaran di Bogor dan Sekitarnya, Berlaku Mulai 6 Mei 2021

Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 2-0 untuk Manchester City bertahan sampai pertandingan berakhir.

Pada pertandingan sebelumnya, City berhasil unggul 2-1 di kandang PSG.

Sehingga Manchester City berhak melaju ke final setelah unggul agregat 4-1 atas PSG.

Baca Juga: 3 Tips Mudah dan Sederhana agar Tetap Sehat dan Bugar Selama Puasa di Bulan Ramadan

Manchester City tinggal menunggu lawannya di final nanti apakah Chelsea atau Real Madrid.

Pertandingan Chelsea vs Real Madrid akan digelar pada Kamis dini hari nanti.

Chelsea vs Real Madrid memiliki skor agregat sama kuat yaitu 1-1.

Baca Juga: Jadwal Imsak dan Buka Puasa Hari Ini 5 Mei 2021 untuk Wilayah Bogor dan Sekitarnya

Peluang kedua tim masih terbuka lebar untuk menjadi penantang City di partai final Liga Champion nanti.

Siapa yang akan melawan City di laga final, apakah Chelsea atau Real Madrid?***

Editor: Fitri Nursaniyah

Tags

Terkini

Terpopuler