Politisi Demokrat Bilang Sikap Najwa Shihab Serang Menkes Terawan Tak Patut, Politik Rasuki Jurnalis

- 30 September 2020, 07:01 WIB
Politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean.*
Politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean.* /Antara./

Aksi monolog Najwa Shihab mejadi perhatian publik banyak di antara mereka yang ikut geram dengan sikap Menkes Terawan yang selalu mangkir atas undangan itu.

Kendati begitu, sikap kontra juga disampaikan politisi Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean melalui akun twitternya, @FerdinandHaean3.

Baca Juga: PSBMK Bogor Diperpanjang, Kasus Covid-19 Makin Ngeri, Virus Corona Jangkiti Ana-anak dari Orang Tua

Ferdinand Hutahaean berpendapat, sikap Najwa Shihab tidak patut lantaran tidak menghargai privasi seseorang bahkan seorang menteri.

Najwa Shihab seharusnya tidak perlu melakukan aksi monolog itu, meski itu sebetulnya hak seorang jurnalis, mengemas sesuatu informasi untuk kemudian dijual ke publik.

Lebih-lebih Ferdinan Hutahaean menilai, ketidakpantasan aksi Najwa Shihab itu buah dari sikap politiknya yang sudah merenggut sisi jurnalisme seorang Najwa Shihab.

Baca Juga: Sinopsis Film G30S PKI Sejarah Kelam Indonesia, Mahmud MD: Saya Selalu Menonton Film Itu

"Inilah ketika politik merasuki jurnalisme, hasrat menjadi pembunuh terhadap rasa menghargai hak orang lain. Saya pikir ini tak patut dan menyerang Terawan, meski ini juga hak Jurnalisme mengemas sesuatu untuk dijual ke publik," tulis Ferdinand Hutahaean, sebagaimana dilansir Pikiranrakyat-bogor.com dari akun twitternya, Rabu 30 September 2020.

"Tapi bagi saya, ini kurang patut," imbuhnya lagi.

 

Halaman:

Editor: Amir Faisol


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah