Bandingkan Kebijakan Ala Menteri Edhy Prabowo, Susi Pudjiastuti Masih Dibanjiri Pujian Soal Cantrang

8 Juli 2020, 09:10 WIB
MANTAN Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti saat menyaksikan penenggelaman kapal ikan ilegal di Pontianak, Kalimantan Barat, Minggu, 6 Oktober 2019.* /DOK. ANTARA/

 

PR BOGOR - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan periode 2014-2019, Susi Pudjiastuti kerap kali mendapatkan curahan hati dari masyarakat soal kebijakan-kebijakan pemerintah saat ini yang berkaitan dengan kehidupan nelayan.

Curhatan yang dilayangkan ke Susi Pudjiastuti datang dari sejumlah kalangan, mulai dari nelayan, akademisi hingga mahasiswa, disampaikan langsung melalui pesan langsung di akun media sosialnya.

Kabar terbaru, Susi Pudjiastuti mendapatkan curhatan dari salah satu pengguna akun media sosial yang mengaku seoarang mahasiswa.

Baca Juga: Tolak Keras Reklamasi Ala Ahok, Kini PA 212 Dukung Penuh Reklamasi Milik Gubernur Anies Baswedan

Cerita itu kemudian dibagikan Susi Pudjiastuti melalui akun twitter pribadinya @susipudjiastuti hingga disukai lebih 3000 pengguna media sosial tersebut.

Dalam unggahannya, Susi Pudjiastuti membagiakan pesan langsung yang disampaikan mahasiswa itu tentang kebijakan cantrang.

Mahaiswa itu pun menyebut, selama Susi Pudjiastuti menjabat sebagai menteri seringkali mempelajari dan membahas kebijakan-kebijakan yang diambilnya.

Baca Juga: Hormati Kepergian Mendiang Glenn Fredly, Para Sahabat Gelar Konser Virtual Malam Ini Pukul 8 Malam

Hal-hal yang dibahas menegenai kebijakan tersebut, apakah langkah yang diambil Susi Pudjiastuti dalam bentuk regulasi bermanfaat bagi sumberdaya alam di Indonesia agar tetap berkelanjutan.

"DM sy terima siang ini : halo ibu susi yang sangat saya banggakan. saya salah satu mahasiswa dari jurusan pengelolaan sumberdaya perairan. selama ibu menjabat, setiap tindakan yang ibu ambil selalu saya, rekan dan dosen bahas ....," tulis Susi Pudjiastuti, meneruskan pesan langsung mahasiswa tersebut, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-bogor.com, Rabu 8 Juli 2020.

 

"....,,apakah itu bermanfaat untuk sumberdaya kita agar tetap sustainable atau tidak ternyata kebijakan yang ibu ambil benar bu," tulisnya.

Baca Juga: Ridwan Kamil Tak Pernah Mimpikan Sang Istri Atalia Praratya, Covid-19 Lebih Sering Ganggu Tidurnya

Mahasiswa itu pun kemudian membandingkan dengan kebijakan cantrang yang diambil Menteri Edhy Prabowo kurang tepat.

"Namun melihat kebijakan kebijakan sekarang yang akan diambil, saya melihatnya sedih bu, saya mengetahui bagaimana cantrang itu beroperasi karena saya pernah ikut kapal ikan dan mempunyai banyak teman ABK (Anak Buah Kapal)," tutur mahasiswa tersebut dibagikan Susi Pudjiastuti.

 

Diketahui, Edhy Prabowo kini mencabut larangan penggunaan cantrang yang diterapkan di era Susi Pudjiastuti.

Baca Juga: Menyusul Gempa di Jepara Selasa Pagi yang Terasa ke Bali, BMKG Sebut Lempeng Indo Australia Putus

Pencabutan larangan cantrang disusun berdasarkan hasil kajian tindak lanjut Menteri KP Nomor B.717/MEN-KP/11/2019 tentang Kajian terhadap Peraturan Bidang Kelautan dan Perikanan.

Menurutnya, dengan diizinkannya kembali cantrang diharapkan bisa menyerap tenaga kerja, memaksimalkan potensi kelautan di Indonesia.

Edhy Prabowo kemudian menjabarkan sekira delapan jenis alat tangkap baru yang diizinkan beroperasi.

Baca Juga: Buntut RUU HIP Jokowi dan Megawati Digugat Advokat ke Pangadilan, Dianggap Sebagai Inisiator

Kedelapan itu di antaranya lain pukat cincin pelagis kecil dengan dua kapal, pukat cincin pelagis besar dengan dua kapal, payang, cantrang, pukat hela dasar udang, pancing berjoran, pancing cumi mekanis, dan huhate mekanis.***

Editor: Amir Faisol

Tags

Terkini

Terpopuler